LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Leicester City Raih trofi FA Community Shield
Sumber :
  • Antara

Leicester Juarai Community Shield Usai Tundukkan Manchester City

Penalti striker Leicester Kelechi Iheanacho di menit-menit terakhir memastikan kemenangan 1-0 timnya dalam Community Shield.

Minggu, 8 Agustus 2021 - 03:29 WIB

Jakarta, tvOne Debut Jack Grealish bersama Manchester City dirusak oleh Kelechi Iheanacho saat penalti menit-menit terakhir dari striker Leicester itu memastikan kemenangan 1-0 timnya dalam Community Shield, Sabtu.

Semua mata tertuju kepada Grealish ketika dia masuk sebagai pemain pengganti babak kedua menyusul transfernya yang mencapai rekor di Inggris senilai 100 juta pound dari Aston Villa pada Kamis.

Setelah untuk pertama kalinya berlatih bersama rekan-rekan satu tim barunya Jumat, Grealish menggantikan Sam Edozie pada menit ke-65 dan tampak bersemangat dalam penampilan singkatnya.

Pemain Inggris termahal sepanjang masa itu terlihat kerap lebih mengancam ketimbang rekan-rekan satu timnya.

Baca Juga :

Namun pertandingan pertama Grealish dalam seragam City itu berakhir mengecewakan setelah Iheanacho mencetak gol penentu kemenangan pada menit terakhir dari titik penalti setelah pemain Nigeria itu dijatuhkan oleh Nathan Ake.

Kekalahan dalam laga pembuka musim liga papan atas Inggris tidak akan berarti banyak bagi City jika mereka bisa mengulangi performa luar biasanya musim lalu yang membuat mereka menjuarai Liga Premier dan Piala Liga.

Tetapi runner-up Liga Champions itu bakal mengawali kampanye mempertahankan gelar dengan bertandang ke Tottenham 15 Agustus dengan penampilan yang membuat Pep Guardiola agak khawatir.

Guardiola mengakui berminat membeli striker Tottenham Harry Kane, apalagi tim terlihat tumpul di depan yang justru bisa diisi oleh kapten timnas Inggris itu.

Membujuk Tottenham agar melepas Kane dalam harga kurang dari 150 juta pound, City kini terlihat akan terpaksa mau mengeluarkan lebih karena terbukti ompongnya barisan depan mereka.

City kurang menggigit tanpa Kevin De Bruyne dan Phil Foden setelah kedua playmaker itu mengalami cedera selama Euro 2020.

Karena sejumlah bintang City lainnya beristirahat setelah Euro dan Copa America, Guardiola menurunkan tim lemah di antaranya memasang debutan remaja Edozie dan sesama lulusan akademi Cole Palmer.

Bagi Leicester, kemenangan Community Shield keduanya dan yang pertama selama 50 tahun itu menunjukkan mereka dapat membangun kekuatannya di atas kemenangan perdananya pada Piala FA musim lalu.

Tiga bulan setelah mengalahkan Chelsea dalam final Piala FA, Leicester kembali ke Wembley dalam keadaan tengah dirundung krisis cedera bahkan sebelum musim mulai di mana Wesley Fofana, James Justin dan Jonny Evans semuanya absen dalam laga ini.

Brendan Rodgers memasang kembali Harvey Barnes setelah lama absen sejak Februari akibat cedera lutut yang serius.

Barnes tidak menunjukkan menurun kinerjanya saat memaksa Zack Steffen mementahkan tendangan rendah terukurnya.

City sempat mengancam saat awal laga ketika tendangan bebas Ilkay Gundogan ditepis oleh Kasper Schmeichel.

Tapi Leicester menjadi tim yang lebih padu pada babak pertama sampai Steffen dipaksa membuat penyelamatan atas tendangan jarak dekat Jamie Vardy.

Meski itu merupakan pertandingan persahabatan, tetapi ketidakmampuan City mencetak gol membuat Guardiola frustrasi sampai-sampai diganjar kartu kuning karena kata-kata kasar yang marah kepada ofisial keempat setelah Palmer dihukum karena melakukan pelanggaran.

Vardy tinggal beberapa inci lagi untuk membuka skor ketika dia menyambut umpan silang Barnes dengan tendangan setengah voli yang bisa ditepis Steffen ke tiang gawang.

Grealish melakukan pemanasan dengan sambutan meriah penonton pada awal babak kedua sebelum Gundogan dan Riyad Mahrez menyia-nyiakan peluang bagus yang bisa membawa City unggul.

Pendukung City akhirnya terpenuhi keinginannya pada 25 menit tersisa ketika Grealish dimasukkan sebagai pemain pengganti.

Grealish yang mengenakan nomor punggung 10, kerap menyentuh bola saat meluncur di sekitar sepertiga akhir lapangan untuk mencari ruang.

Pemain yang paling banyak dilanggar di Liga Premier musim lalu itu sempat mengira memenangi tendangan bebas di tepi kotak penalti, tetapi wasit menyatakan laga jalan terus.

Umpan cerdik dari Grealish membuat Bernardo Silva berlari ke area Leicester, tetapi umpan silang rekan satu timnya itu tak bisa dia manfaatkan.

Sekalipun City digairahkan oleh penampilan berkelas dari Grealish, Leicester justru akhirnya memenangi trofi tersebut gara-gara blunder yang dilakukan Ake.

Berusaha merebut bola dari Iheanacho, Ake malah menjegal sang striker sehingga berbuah penalti yang akhirnya sukses membawa Leicester menang, demikian laporan AFP.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Cerai dari Ruben Onsu, Sarwendah Sudah Dijodohkan dengan Boy William, Betrand Peto Bereaksi: Jangan...

Betrand Peto ungkap perasaannya soal kedekatan sang ibunda Sarwendah dan Boy William yang belakangan ini jadi perbincangan. Ia mengaku bahwa sebenarnya....
Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Respons Penundaan Kenaikan PPN 12 Persen, Ketum Kadin Anindya Bakrie: Kita Akan Bahas Ini di Rapimnas

Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin), Anindya Bakrie buka suara soal penundaan kenaikan tarif pajak pertambahan nilai (PPN) sebesar 12 persen.
Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Shin Tae-yong Pastikan Hubungan dengan Pemain Baik-baik Saja, Hanya Saja Timnas Indonesia Perlu Benahi Ini

Kekalahan atas Jepang yang menjadi sorotan ternyata mampu dibenahi oleh Shin Tae-yong ketika memimpin Timnas Indonesia.
Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Kabar menyudutkan kubu pasangan Pilkada Jakarta 2024 yakni Ridwan Kamil - Suswono (RIDO) mencuat pada sejumlah paltform media sosial.
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Trending
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Selengkapnya
Viral