Jakarta, tvOnenews.com-Dokumen jamaah calon haji yang akan berangkat tahun ini, beriringan dengan masa pelunasan biaya haji 1446 Hijriah/2025 mulai diurus oleh Kementerian Agama (Kemenag). "Dokumen jamaah secara bertahap juga sudah kami proses," ujar Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Kemenag Muhammad Zain di Jakarta, Rabu.
Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag telah menerbitkan Rencana Perjalanan Haji (RPH) 1446 Hijriah.
Menurut jadwal jamaah haji akan mulai masuk asrama haji pada 1 Mei 2025. Sehari berikutnya jamaah reguler asal Indonesia secara bertahap akan mulai diberangkatkan ke Tanah Suci dari embarkasi masing-masing.
Proses penggarapan dokumen ini diperlukan sebagai bagian dari tahapan pengurusan visa jamaah melalui sistem e-Hajj Pemerintah Arab Saudi. "Sehingga, jika proses penerbitan visa melalui e-Hajj sudah dibuka, maka kita sudah bisa langsung memprosesnya," kata dia.
Sementara terkait pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler yang kembali dibuka usai jeda libur Lebaran, hingga Selasa, total 195.849 orang telah lunasi biaya haji reguler.
Tahap II Pelunasan Bipih Reguler dibuka sejak 24 Maret hingga 17 April 2025. Proses ini terhenti oleh jeda libur Lebaran dari 28 Maret hingga 7 April 2025. Pada penutupan 27 Maret 2025 sebanyak 192.427 orang yang melunasi biaya haji.
"Hari Selasa (8/4) pelunasan Bipih reguler kembali dibuka. Ada 3.422 orang yang melunasi biaya haji," kata dia.
Load more