ADVERTISEMENT

Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Panduan Praktis Itkaf untuk Pemula: Apa yang Harus Dilakukan?
Sumber :
  • pixabay/sharonang

Panduan Praktis Itikaf untuk Pemula: Apa yang Harus Dilakukan?

Itikaf adalah ibadah yang dilakukan dengan cara berdiam diri di masjid dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah. Berikut panduan praktis itikaf bagi pemula.
Sabtu, 22 Maret 2025 - 14:46 WIB

tvOnenews.com - Itikaf adalah ibadah yang dilakukan dengan cara berdiam diri di masjid dalam rangka mendekatkan diri kepada Allah. Itikaf biasanya dilakukan di sepuluh malam terakhir bulan Ramadan dengan harapan memperoleh Lailatul Qadar.

Hukum itikaf merupakan sunnah muakkadah (sunnah yang sangat dianjurkan). Dalil yang mendukung ibadah ini adalah firman Allah dalam Al-Qur’an: 

….وَلَا تُبَاشِرُوْهُنَّ وَاَنْتُمْ عٰكِفُوْنَۙ فِى الْمَسٰجِدِ ۗ

“...Dan janganlah kamu campuri mereka (istri-istrimu) ketika kamu beri’tikaf dalam masjid.” (QS. Al-Baqarah: 187)

Selain itu, Rasulullah SAW selalu melakukan itikaf di sepuluh malam terakhir Ramadhan, sebagaimana diriwayatkan dalam hadis berikut:

 "Rasulullah SAW selalu beritikaf pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan hingga beliau wafat.” (HR. Bukhari dan Muslim)

Syarat dan Rukun Itikaf

Sebelum melakukan itikaf, ada beberapa syarat dan rukun yang harus diperhatikan. Berikut syarat dari itikaf:

  1. Muslim – Hanya seorang Muslim yang sah melakukan itikaf.

  2. Berakal sehat – Orang yang mengalami gangguan mental tidak diwajibkan itikaf.

  3. Suci dari hadas besar – Orang yang sedang haid atau nifas tidak diperbolehkan beritikaf.

  4. Dilakukan di masjid – Sebagaimana disebutkan dalam Al-Qur’an, itikaf hanya boleh dilakukan di dalam masjid.

Sementara untuk rukun itikaf adalah sebagai berikut.

  1. Niat – Niat ikhlas karena Allah SWT untuk beritikaf.

  2. Berdiam diri di masjid – Waktu minimalnya adalah sejenak, namun lebih utama jika dilakukan sepanjang sepuluh malam terakhir Ramadhan.

  3. Mengisi waktu dengan ibadah – Melaksanakan shalat, membaca Al-Qur’an, berzikir, dan berdoa.

Panduan Praktis Itikaf untuk Pemula

Sebagaimana dijelaskan di atas, Itikaf adalah ibadah yang dilakukan dengan cara berdiam diri di masjid. Maka jika Anda baru pertama kali ingin melakukan itikaf, berikut langkah-langkahnya:

Pilih Masjid yang Mendukung Itikaf 

Hal pertama yang tentu harus dilakukan adalah pilihlah masjid yang memiliki fasilitas memadai untuk itikaf, seperti adanya tempat wudhu, kamar mandi, dan lingkungan yang kondusif untuk beribadah. Sebab Anda akan lama bahkan menginap beberapa hari ketika melakukan itikaf. Maka hal utama adalah memilih masjid yang mendukung kegiatan itikaf. Masjid itikaf tentu tak harus besar dan bagus, selama ada fasilitas yang mendukung.

Persiapkan Peralatan Secukupnya

Kemudian hal kedua ketika ingin melaksanakan itikaf tentu dengan mempersiapkan perlengkapan pribadi, sebab itikaf artinya Anda akan menginap di dalam masjid selama itikaf dilakukan. Adapun perlengkapan pribadi yang dibawa antara lain:

  • Al-Qur’an

  • Sajadah

  • Baju ganti secukupnya

  • Peralatan mandi

  • Makanan ringan untuk sahur dan berbuka

Awali dengan Niat yang Ikhlas 

Ketika sudah memutuskan masjid untuk itikaf dana membawa peralatan, maka datangilah masjid tersebut. Namun sebelum memasuki masjid, niatkan itikaf hanya untuk mencari ridha Allah SWT, bukan untuk pamer atau sekadar berkumpul dengan teman.

Apapun yang dimulai dengan niat ikhlas maka akan mendapat berkah dan ridha Allah serta menghasilkan kebaikan yang bernilai pahala. Dalam Islam, niat yang tulus karena Allah menjadikan setiap amal lebih bermakna, sebagaimana disebutkan dalam hadis:

"Sesungguhnya amal itu tergantung pada niatnya, dan setiap orang hanya mendapatkan sesuai dengan apa yang ia niatkan..." (HR. Bukhari & Muslim).

Isi Waktu dengan Ibadah 

Sebagaimana tujuan itikaf mendapatkan rahmat Allah SWT dan ampunannya, maka gunakan waktu itikaf untuk meningkatkan kualitas ibadah. 

Berikut beberapa ibadah yang bisa dilakukan saat itikaf:

  • Shalat sunnah seperti tahajud dan witir

  • Membaca dan merenungi Al-Qur’an

  • Berzikir dan berdoa

  • Memperbanyak istighfar dan taubat

Kurangi Interaksi yang Tidak Perlu

Saat melakukan itikaf, sebaiknya hindari berbicara yang tidak bermanfaat, bermain ponsel, atau aktivitas yang dapat mengurangi kekhusyukan.

Meski silaturahmi itu baik dan diajurkan, namun saat itikaf sebaiknya Anda fokus dengan ibadah, agar mendapatkan ampunan dan rahmat Allah SWT.

Manfaatkan Malam untuk Mendapatkan Lailatul Qadar 

Sebagaimana tujuan itikaf di 10 malam terakhir Ramadhan, maka saat itikaf manfaatkanlah untuk menjemput malam Lailatul Qadar.

Lailatul Qadar adalah malam yang lebih baik dari seribu bulan. Rasulullah SAW bersabda: "Carilah Lailatul Qadar di sepuluh malam terakhir bulan Ramadhan.” (HR. Bukhari).

Oleh karena itu, fokuskan itikaf untuk memperbanyak doa dan istighfar agar Allah SWT memberikan grasi ampunanNya kepada kita.

Keutamaan Itikaf

Tidak mungkin Nabi Muhammad SAW melakukan itikaf tanpa alasan. Berikut beberapa keutaaman dari itikaf di 10 malam terakhir Ramadhan.

  1. Mendapat pahala seperti beribadah selama 1000 bulan – Terutama jika mendapatkan Lailatul Qadar.

  2. Mendekatkan diri kepada Allah – Dengan fokus beribadah tanpa gangguan duniawi.

  3. Menghapus dosa-dosa – Dengan memperbanyak istighfar dan taubat.

  4. Menjaga hati dari kemaksiatan – Menghindarkan diri dari pengaruh negatif dunia luar.

Itulah panduan praktis bagi pemula yang ingin mencoba itikaf, ibadah yang sangat dianjurkan, terutama di sepuluh malam terakhir Ramadhan. 

Untuk pemula, penting untuk memahami niat, tata cara, dan amalan yang dianjurkan selama itikaf. Dengan persiapan yang matang dan niat yang ikhlas, itikaf dapat menjadi pengalaman spiritual yang mendalam dan membawa keberkahan dalam hidup.

Semoga Allah memudahkan kita semua untuk menjalankan itikaf dengan penuh kekhusyukan dan meraih malam Lailatul Qadar. Aamiin. (put)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jauh Sebelum Megawati Hangestri Putuskan Cabut, Ko Hee-jin Lebih Dulu Isyaratkan Muslimah ini Bakal Tinggalkan Red Sparks: Saya Khawatir...

Jauh Sebelum Megawati Hangestri Putuskan Cabut, Ko Hee-jin Lebih Dulu Isyaratkan Muslimah ini Bakal Tinggalkan Red Sparks: Saya Khawatir...

Melihat gemilangnya Megatron Indonesia itu, Pelatih Ko Hee-jin mengungkapkan rasa khawatir 'pemain kesayangan' akan pergi.
Buntut Kasus Dokter Kandungan Garut Lecehkan Pasien, KKI Cabut Sementara STR Obgyn

Buntut Kasus Dokter Kandungan Garut Lecehkan Pasien, KKI Cabut Sementara STR Obgyn

Konsil Kesehatan Indonesia (KKI) menyebutkan pihaknya telah mencabut sementara Surat Tanda Registrasi (STR) dokter kandungan di Garut, berinsial MSF,
Imran Nahumarury Minta Skuad Malut United Fokus Lawan PSBS Biak: Pertandingan Tidak akan Berjalan Mudah!

Imran Nahumarury Minta Skuad Malut United Fokus Lawan PSBS Biak: Pertandingan Tidak akan Berjalan Mudah!

Pelatih Malut United Imran Nahumarury meminta skuadnya fokus saat menjamu PSBS Biak di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Jumat (18/4/2025).
Politikus PKS Askweni Soroti Bahaya Game Online pada Anak

Politikus PKS Askweni Soroti Bahaya Game Online pada Anak

Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Askweni, menerima kunjungan aspirasi dari Forum Masyarakat Peduli Anak (FMPA) di Ruang Bidang Inbang Fraksi PKS, Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (17/4/2025).
Naskah Khutbah Jumat Singkat Hari ini 18 April 2025: Menggapai Keberkahan Syawal Memuliakan Anak Yatim

Naskah Khutbah Jumat Singkat Hari ini 18 April 2025: Menggapai Keberkahan Syawal Memuliakan Anak Yatim

Cara meraih keberkahan bulan Syawal adalah memelihara anak yatim menjadi materi naskah khutbah Jumat singkat untuk khatib shalat Jumat hari ini, 18 April 2025.
Polda Jabar Beberkan Kronologi Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut

Polda Jabar Beberkan Kronologi Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut

Polda Jawa Barat berhasil mengungkap kasus dugaan tindak pidana kekerasan seksual yang melibatkan seorang dokter kandungan berinisial M.S.F. (33). 

Trending

Politikus PKS Askweni Soroti Bahaya Game Online pada Anak

Politikus PKS Askweni Soroti Bahaya Game Online pada Anak

Anggota Komisi VIII DPR RI dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Askweni, menerima kunjungan aspirasi dari Forum Masyarakat Peduli Anak (FMPA) di Ruang Bidang Inbang Fraksi PKS, Gedung Nusantara I, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (17/4/2025).
Polda Jabar Beberkan Kronologi Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut

Polda Jabar Beberkan Kronologi Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut

Polda Jawa Barat berhasil mengungkap kasus dugaan tindak pidana kekerasan seksual yang melibatkan seorang dokter kandungan berinisial M.S.F. (33). 
Mahasiswa Soroti Pimpinan PB PMII, IMM, KMHDI, KAMMI, dan GAMKI yang Plesiran ke Luar Negeri

Mahasiswa Soroti Pimpinan PB PMII, IMM, KMHDI, KAMMI, dan GAMKI yang Plesiran ke Luar Negeri

Mahasiswa Universitas Indra Prasta PGRI (UNINDRA) Jakarta, Wildansah kecewa kepada sejumlah pimpinan dan Ketua Umum organisasi kemahasiswaan kelompok Cipayung.
Bank DKI Bocorkan Progres Perbaikan Sistem Layanan Transfer Antar-Bank

Bank DKI Bocorkan Progres Perbaikan Sistem Layanan Transfer Antar-Bank

Bank DKI menyebutkan proses perbaikan sistem layanan transfer antar-bank saat ini masih terus berlangsung sebagai bagian dari langkah pemeliharaan sistem.
Imran Nahumarury Minta Skuad Malut United Fokus Lawan PSBS Biak: Pertandingan Tidak akan Berjalan Mudah!

Imran Nahumarury Minta Skuad Malut United Fokus Lawan PSBS Biak: Pertandingan Tidak akan Berjalan Mudah!

Pelatih Malut United Imran Nahumarury meminta skuadnya fokus saat menjamu PSBS Biak di Stadion Gelora Kie Raha, Ternate, Jumat (18/4/2025).
Naskah Khutbah Jumat Singkat Hari ini 18 April 2025: Menggapai Keberkahan Syawal Memuliakan Anak Yatim

Naskah Khutbah Jumat Singkat Hari ini 18 April 2025: Menggapai Keberkahan Syawal Memuliakan Anak Yatim

Cara meraih keberkahan bulan Syawal adalah memelihara anak yatim menjadi materi naskah khutbah Jumat singkat untuk khatib shalat Jumat hari ini, 18 April 2025.
Cuaca Makin Panas dan Gerah? Yuk, Kurangi Emisi Karbon Lewat Energi Terbarukan dan Kendaraan Ramah Lingkungan

Cuaca Makin Panas dan Gerah? Yuk, Kurangi Emisi Karbon Lewat Energi Terbarukan dan Kendaraan Ramah Lingkungan

Cuaca gerah? Adopsi kendaraan berbasis energi baru, atau yang dikenal dengan istilah New Energy Vehicle (NEV) bisa menjadi salah satu solusi kurangi emisi karbon
Selengkapnya

Viral