Ia sampai melakukan pertemuan dengan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Garuda masih belum menorehkan hasil maksimal dalam grup C.
"Kami serius bicara soal target timnas untuk minimal menempati empat besar di grup. Ini menjadi tugas coach untuk mempersiapkan tim dan taktik dengan sebaik-baiknya. Terutama di dua laga kandang melawan Jepang dan Arab Saudi, bulan depan," ungkap Erick Thohir dikutip dari laman resmi PSSI, Minggu (27/10/2024).
Timnas Indonesia baru mengalami kekalahan atas China dengan skor 2-1. Tiga laga sebelumnya pada grup C hanya mendapatkan hasil seri dari Arab Saudi, Australia, dan Bahrain.
Taktikal dan formasi menjadi sorotan utama Erick kepada STY sapaan akrabnya. Hal itu buntut permainan skuad Garuda yang dinilai kurang ciamik oleh publik.
"Kita harus maksimal secara taktik. Stabilitas yang mulai terbangun mesti dipertahankan sehingga saat main, taktik sudah siap dan matang," tandasnya.
Load more