News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Setelah Kejadian KDRT, Verrell Bramasta Tegas Tak Ingin Ada Sosok Laki-Laki Lain di Sisi Venna Melinda

artis sekaligus ibu dari Verrell Bramasta, Venna Melinda yang mengalami Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan oleh suaminya sendiri, Ferry Irawan
Sabtu, 14 Januari 2023 - 05:25 WIB
Verrell Bramasta
Sumber :
  • Kolase tim tvOnenews.com

Jakarta, tvOnenews.com - Kabar miring kini terdengar dari artis sekaligus ibu dari Verrell Bramasta, Venna Melinda yang mengalami Kekerasan dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakukan oleh suaminya sendiri, Ferry Irawan. 

Setelah kejadian tindak kekerasan yang terjadi di salah satu hotel di Kota Kediri, Venna Melinda segera melaporkan Ferry Irawan atas kasus tindak KDRT pada Polres Kota Kediri yang kini kasusnya dilimpahkan ke Polda Jawa Timur.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Mendengar kabar yang terjadi pada Venna Melinda, Verrell Bramasta putra sulungnya yang dikabarkan sedang berlibur ke negeri Sakura, langsung berangkat menuju Surabaya untuk mendatangi sekaligus menjemput sang ibu.

Melalui akun media sosial miliknya, Verrell Bramasta mengungkapkan dirinya tidak ingin ada laki-laki lain lagi disisi ibunya, Venna Melinda. 

Apakah maksud dari kata-kata Verrell Bramasta Tersebut, simak informasi selengkapnya sebagai berikut.

Verrell Pergi Berlibur ke Jepang

Sebelumnya , Venna Melinda memutuskan untuk menjadi Istri Ferry Irawan. Pasangan tersebut melangsungkan ijab kabul di Pulau Dewata, Bali, pada Senin (7/3/2022) lalu. 

Tak ada angin apapun, keduanya sering menunjukkan kemesraan melalui instagram masing-masing. 

Sebelum menikah dengan Ferry Irawan, Venna Melinda sempat meminta restu pada kedua putranya. Namun, Venna sempat kesulitan untuk mendapatkan putra pertamanya, Verrel Bramasta.

“Dan yang paling bikin aku falling in love karena dia (Ferry) deket sama Vania, dia bisa mengambil hatinya Athalla juga. Tinggal Verrel sih, PR banget,” ungkap Venna Melinda saat berbincang dalam kanal Youtube Luna Maya pada beberapa waktu lalu sebelum pernikahan. 

Namun hingga pada akhirnya, Verrell berusaha mencoba untuk ikhlas dan merestui hubungan ibunya bersama ayah sambungnya tersebut dengan menuliskan kalimat yang menyentuh dalam foto unggahan Instagramnya.

“Selama kamu bahagia ibu, aku hanya bisa berdoa untukmu. Bismillah,” tulis Verrel menggunakan bahasa Inggris.


Verrell Bramasta berlibur ke Jepang. (ist)

Disaat ibunya terlibat dalam kasus dugaan tindak KDRT, Verrell Bramasta terlihat sedang berlibur ke luar negeri. Aktor tampan ini melihatkan masa liburannya ke Jepang dan membagikan foto-foto keseruan selama berlibur melalui akun Instagramnya.

“Jika kamu membaca ini, Aku mencintai mu,” ungkapnya dalam bahasa Inggris.

Sejumlah warganet memberikan respons dalam kolom komentar pada foto unggahannya tersebut. Tak terkecuali ibunya, Venna Melinda. 

Venna Melinda menuliskan 4 komentar yang diduga telah merasakan perlakuan kasar dari ayah sambung Verrell, Ferry Irawan seakan ia membutuhkan anak laki-laki kesayangannya tersebut.

“Mohon luangkan waktu buat mama,” tulis Venna Melinda.

“Miss you kakak,” lanjutnya.

“Mama ingin peluk kakak,” tambahnya.

“Mama sayang kakak,” ujar Venna Melinda.

Verrell Menemui Sang Ibu 

Verrell Bramasta Bertemu Sang Ibu, Venna Melinda. (ist)

Mendengar kabar dari Ibunya yang terkena tindak KDRT, Verrell Bramasta yang sebelumnya tengah berlibur ke Jepang langsung bergegas ke Surabaya untuk menemui dan menjemput ibunya, Venna Melinda.

“Setelah dapet kabar tentang mama, aku memutuskan untuk langsung berangkat ke Surabaya,” tulis Verrell dalam keterangan unggahannya pada akun TikTok @bramastavrl.

Usai ia mendarat dengan transportasi udara, Verrell bergegas untuk ke tempat dimana ibunya tinggal. Selama di Surabaya, Venna Melinda tinggal di sebuah hotel di Surabaya. Verrell pun bergegas untuk menghampiri ibunya. 

Setelah mengetuk pintu kamar beberapa kali, Athalla Naufal adik dari Verrell membukakan pintu kamar hotel. Kemudian Verrell Bramasta pun bertemu dengan ibunya dan memeluk dengan erat sambil menahan tangis.

Sebelumnya, Athalla Naufal mengaku kaget setelah mendengar dari sang kakak bahwa ibunya telah mendapatkan kekerasan yang dilakukan oleh ayah sambungnya tersebut. 

Kemudian, putra sulung Venna Melinda tersebut mengunggah sebuah video yang diunggah pada akun TikToknya. Dalam unggahan tersebut, tertulis keterangan yang cukup menohok.

Setelah kejadian KDRT yang dialami ibunya, Verrell meminta agar tidak ada lelaki lain selain kedua putra Venna Melinda, yakni Verrell Bramasta dan Athalla Naufal.

“Untuk saat ini gak usah ada laki-laki lain di hidup mama ya, cukup kita aja yang jagain mama,” ungkap Verrell dalam keterangan pada unggahan TikToknya.

Setelah semua urusan yang ada di Surabaya selesai, diketahui kini Venna Melinda bersama kedua putranya, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal sudah kembali ke rumahnya yang berada di Jakarta. 

Setibanya dirumah, Verrell mengharapkan bahwa urusannya dapat segera selesai.

“Time to go home, Semoga semua urusan lancar setelah ini,” ujarnya.

Selain itu, Athalla Naufal putra kedua Venna Melinda berjanji akan mengajak sang ibu untuk berlibur bersama suatu hari nanti.

“Nanti kita liburan lagi ya mah,” kata Athalla Naufal dalam unggahan Instagram Stories miliknya.

Ferry Irawan Ditetapkan sebagai Tersangka

Ferry Irawan Mendatangi Polda Jawa Timur untuk Pemeriksaan. (tim tvOne - Syamsul Huda)

Setelah melakukan serangkaian pemeriksaan dan olah TKP, Penyidik Subdit Renakta Ditreskrimum Polda Jatim akhirnya menaikkan status Ferry Irawan suami Venna Melinda dari terlapor dugaan KDRT menjadi tersangka. 

Penetapan tersangka ini sudah melalui gelar perkara yang dilakukan oleh penyidik berdasarkan bukti dan keterangan yang dikumpulkan oleh penyidik. 

"Sudah dilakukan olah TKP dan pemeriksaan 6 saksi di antaranya housekeeping, front office, beberapa pihak hotel yang melihat, termasuk CCTV,” terang Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Dirmanto. 

Setelah melakukan olah TKP dan menyita barang bukti, pada Rabu (11/1/2023), gelar perkara juga dilakukan dan ditetapkan status Ferry Irawan dari terlapor menjadi tersangka. 

Penyidik telah mengirimkan surat pemanggilan Ferry Irawan sebagai tersangka pada hari ini untuk jadwal pemeriksaan pertama sebagai tersangka pada Senin (16/1/2023).

"Hari ini akan dilayangkan surat panggilan kepada FI (Ferry Irawan) supaya nanti datang pada hari Senin kepada penyidik untuk memenuhi undangan yang dilayangkan,” ujar Dirmanto. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ferry Irawan ditetapkan sebagai tersangka dengan sangkaan Pasal 44 dan 45 UU Nomor 23 tahun 2004 tentang KDRT dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun penjara. 

"Pasal yang disangkakan adalah Pasal 44 dan 45 UU Nomor 23 tahun 2004 karena secara singkat ada kekerasan fisik dan psikis. Ancaman hukumannya penjara maksimal 5 tahun,” pungkasnya.
 
Mendengar kabar dari sang ibu yang mendapatkan kekerasan dari ayah sambungnya, Verrell bergegas untuk pulang ke Indonesia dari liburannya di negeri sakura.
 
Setelah kecewa karena Ibunya telah diperlakukan seperti itu, dengan tegas Verrell tak ingin lagi ada sosok laki-laki lain disisi Venna Melinda. Ia mengatakan cukup kedua anak laki-laki Venna Melinda yang menjaga. (kmr)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Media Belanda Kaget Lihat El Clasico Indonesia Berakhir Mencekam, Nasib Thom Haye di Persib Jadi Perhatian

Kemenangan Persib atas Persija dalam laga panas bertajuk El Clasico Indonesia justru meninggalkan luka mendalam bagi Thom Haye. Media Belanda sorot tajam.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

Presiden ke-6 sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membeberkan alasan Ketua Umum (Ketum) tak hadiri puncak perayaan Natal Nasional Partai Demokrat, Senin (12/1/2026).
Van Basty Sousa Acungkan Jari Tengah ke Bobotoh, Gelandang Persija Itu Kini Dibayang-bayangi Sanksi Berat PSSI

Van Basty Sousa Acungkan Jari Tengah ke Bobotoh, Gelandang Persija Itu Kini Dibayang-bayangi Sanksi Berat PSSI

Kali ini, sorotan tajam tertuju pada gelandang asing Persija, Van Basty Sousa. Ia terekam kamera sempat mengacungkan jari tengah ke arah tribun penonton berisikan para Bobotoh.
Pro-Kontra Pilkada Tak Langsung Lewat DPRD, Pengamat Ingatkan Risiko Politik Elitis

Pro-Kontra Pilkada Tak Langsung Lewat DPRD, Pengamat Ingatkan Risiko Politik Elitis

Pengamat Citra Institute menilai sistem Pilkada tak langsung akan menjauhkan rakyat dari proses demokrasi yang seharusnya menjadi hak fundamental warga negara.
Harga Gabah Anjlok di Bawah HPP, DPR Desak Pemerintah dan Bulog Bergerak Cepat

Harga Gabah Anjlok di Bawah HPP, DPR Desak Pemerintah dan Bulog Bergerak Cepat

DPR RI menyoroti anjloknya harga gabah di tingkat petani saat musim panen.

Trending

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

AHY Tak Hadiri Acara Demokrat karena Dampingi Prabowo, SBY: Negara yang Utama, Baru Partai

Presiden ke-6 sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) membeberkan alasan Ketua Umum (Ketum) tak hadiri puncak perayaan Natal Nasional Partai Demokrat, Senin (12/1/2026).
Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), mengambil langkah tegas terkait pengerjaan proyek infrastruktur di wilayahnya. 
Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

​​​​​​​Denada curhat pilu usai digugat Ressa Rizky. Lebih kecewa karena pamannya ikut menggugat. Kuasa hukum ungkap fakta di balik konflik keluarga ini.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT