Terkuak! Sosok Perempuan di Lagu Ariel Noah yang Berjudul 'Wanitaku', Luna Maya Beritahu Raffi Ahmad
- Istimewa/instagram Ariel Noah
Lagu Wanitaku ini menjadi singke utama dari album studio kedua mereka Keterkaitan Keterikatan di tahun 2019. Lagu Wanitaku ini dirilis sebagai singel pada 14 Juni 2019. Sementara, dari video yang berdar bagian lirik lagu ini sudah dinyanyikan Luna Maya pada tahun 2009.
Foto Luna Maya
Diketahui pada saat itu, Luna Maya merupakan seorang kekashi Ariel Noah dan pada saat itu juga hubungan mereka menjadi sorotan publik dan warganet.
Namun, dilansir dari Wikipedia, Ariel Noah menjelaskan lagu Wanitaku menceritakan tentang kekhawatiran soerang pria terhadap pasangan yang terlalu bertekad mengejar mimpi. Bahkan, sang vokalis Noah itu mengaku penulisan lrik lagu ini sudah cukup lama.
Tak hanya itu saja, lagu ini pun sempat diusahakan kelar pada tahun 2017. Namun, karena liriknya tidak kunjung selesai, band Noag meminta bantuan Pongki untuk menulis liriknya. Akan tetapi, ketika dirilis lagu ini tidak menjadi sia-sia.
Sebab, lagu ini menjadi perhatian publik hingga penasaran atas sosok wanita yang di dalam lagu itu. Bahkan, lagu Wanitaku ini digunakan dalam iklan BRImo yang dibintangi oleh Noah sendiri, pada tahun 2021.
Selain itu, lagu ini Wanitaku ini juga memenangkan penghargaan Anugera Musik Indonesia 2019 untuk Duo/Grup Pop Terbaik. (Aag)
Load more