Jakarta - Sebelumnya, artis kenamaan Indonesia Baim Wong mendaftarkan hak cipta Citayam Fashion Week (CFW) pada (20/7/2022) ke Direktorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM.
Tak mau terus menjadi kontroversi, Baim Wong menyatakan permintaan maaf atas kegaduhan yang terjadi dan akan segera melepas brand Citayam Fashion Week.
“Jadi sebenarnya dengan adanya ini kami tidak ingin membuat suatu opini yang meresahkan publik, saya dan suami (Baim Wong) hanya ingin ikut memajukan semangat anak-anak muda untuk berkreasi dan mengeksplor mode sesuai gaya dia masing-masing,” ujar Paula Verhoeven, Model sekaligus Istri dari Baim Wong, pada Selas (26/7/2022).
Aksi yang dilakukan oleh Baim Wong untuk mendaftarkan hak cipta Citayam Fashion Week juga menarik perhatian beberapa public figure, salah satunya Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
Menurut orang nomor satu di Jawa Barat itu, tak semua urusan harus dilihat dari sisi komersialnya. Fenomena CFW sebaiknya dibiarkan tumbuh secara natural.
Dirinya memberikan tanggapan mengenai pendaftaran hak cipta CFW yang dilakukan Baim Wong ke akun Instagram pribadinya.
Menariknya, salah satu komentar warganet sempat menarik perhatian. Selain itu komentar tersebut juga menarik perhatian Gubernur Jawa Barat dan ikut mengomentari kocak.
“Kami komunitas slebew ngerasa di rugikan pak. Krn kami bela2in dari citayem ga mandi, ga gosok gigi krn itulah ciri khas kami. Tlg jgn dirubah.. Slebeewww…” tulis salah satu warga net di kolom komentar unggahan pada akun Instagram milik Ridwan Kamil, dikutip pada (26/7/2022).
Komentar tersebut telah dibaca ribuan warganet dan disukai oleh 26.420 pengguna instagram terhitung pada tanggal (26/7/2022) pukul 18.30. Ridwan kamil pun memberi pin pada komentar tersebut agar tetap dapat dibaca oleh banyak orang. Dirinya pun memberikan komentar balik.
“Ga gitu juga. Tetap harus mandi dan gosok gigi. Jangan bikin malu gubernurnya,” tulis Kang Emil, sapaan untuk Ridwan Kamil.
Selentingan Kang Emil membuat warganet lainnya tertawa.
Sebelumnya ridwan kamil pernah menunjukkan outfitnya yang tidak kalah saing dengan para remaja di SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong Gede, Depok).
Ridwan Kamil mengaku dalam kesempatan tersebut ia diundang oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk ikut meramaikan ruang publik di Jakarta. (Kmr)
Load more