Doktif Bersyukur Richard Lee Ditetapkan Tersangka, Harap Kerugian Pasien Bernilai Miliaran Kembali
- YouTube/drRichardLee
Doktif bahkan menyinggung soal keberanian aparat penegak hukum dalam menangani kasus ini secara adil.
“Jadi ini semua tergantung dari keberanian Polda Metro Jaya. Polda Metro Jaya berani enggak untuk menahan? Nikita (Mirzani) dengan empat tahun ditahan, 4M ditahan, sedangkan si DRL ini ratusan miliar, 12 tahun kok enggak ditahan?” ujarnya menyindir.
Selain menyeret nama Richard Lee, Doktif juga menyinggung kasus lain yang ia laporkan, termasuk dugaan pelanggaran yang melibatkan Shella Saukia di Medan.
Ia menilai proses hukum terhadap kasus tersebut berjalan lambat dan berharap aparat dapat segera menindaklanjutinya.
“Yang di Medan (Shella Saukia) juga kenapa kok enggak jalan-jalan? Buruan cepat habis ini ya,” kata Doktif menyindir.
Sementara itu, pihak kepolisian melalui Ditreskrimsus Polda Metro Jaya menyatakan bahwa proses penyidikan terhadap Richard Lee masih terus berlangsung.
Penyidik tengah mendalami berbagai bukti dan keterangan saksi untuk memperkuat dugaan adanya tindak pidana perlindungan konsumen dan pelanggaran label produk kosmetik yang dijual melalui klinik maupun platform daring.
Richard Lee sendiri dikenal vokal dalam menyoroti isu produk kosmetik ilegal, namun kini justru terjerat kasus serupa.
Publik kini menunggu langkah lanjutan dari pihak kepolisian dan kemungkinan apakah Richard Lee akan ditahan. (adk)
Load more