Ketua Komnas PA Beri Respons Tegas atas Permasalahan Penyanyi Farel Prayoga, Diduga Terima Ancaman dari Keluarga
- Istimewa
Jakarta, tvonenews.com- Penyanyi Farel Prayoga kembali mencuri perhatian publik karena permasalahan keluarga. Ia pun sampai disorot Komisi perlindungan anak (Komnas PA).
- Tangkapan layar YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo
Pelantun lagu 'Ojo Dibandingke' itu diketahui sedang berselisih dengan sang Ayah. Masalah yang muncul karena adanya, perdebatan soal pemasukan atau gaji Farel Prayoga sampai adanya ancaman ke dirinya.
Ancaman tersebut disoroti oleh Ketua Komnas Perlindungan Anak dalam youtube Reyben, Selasa (6/1/2026) mengimbau orang tua dan keluarganya Farel agar tidak mengganggu penyanyi ini yang masih usia remaja.
Dalam penjelasan Ketua Komnas PA tidak sebutkan ancaman semacam apa. Namun pihaknya akan melakukan pendampingan dan digarda terdepan untuk melindungi.
- Istimewa
Sebab pihak Farel sendiri sudah melaporkan hal itu. Pihak Komnas PA pun akan melakukan pendekatan keluarga.
"Ini kita akan dorong bahwa si Farel hari ini mendapatkan tekanan psikis ancaman, dan sebagainya ya. Jadi memang farel sudah melaporkan," katanya dikutip dari Youtube Reyben, Selasa (6/1).
"Jika misalnya hari ini siapapun yang sudah melakukan pengancaman terhadap Farel hati-hati," tegas Agustinus Sirait, Ketua Komnas Perlindungan Anak.
Lebih lanjut, kata Komnas PA, pihaknya akan melakukan pendekatan secara kekeluargaan. Dia juga akan melihat, bagaimana orang tuanya dalam mengasuh Farel.
"Apakah itu layak, kita nanti itu bisa diajukan nanti pengadilan yang memutuskan, 'Apakah betul ayahnya memang tidak layak untuk mengasuh anak termasuk ibunya (ibu tiri)'," sambung Agustinus.
"Siapapun yang mengancam Farel, hati-hati Komnas Perlindungan Anak dalam posisi garda terdepan, untuk termasuk dari orang tua kandungnya," pesan Komnas PA.
Awal Perselisihan Farel Prayoga dengan Sang Ayah
Sebelum kisah Farel ini mencuat dan viral, ia lebih dulu menceritakan kisah hidupnya ke publik waktu lalu dalam podcast Denny Sumargo.
Farel mengaku pernah mendapati saldo ATM miliknya hanya tersisa puluhan ribu rupiah, padahal sebelumnya pernah mencapai ratusan juta rupiah.
Load more