Ngakak! Petugas KAI Beri Imbauan Tumbler Harus Dijaga Viral, Ingatkan Hilang Bukan Tanggung Jawab Perusahaan
Video viral menunjukkan petugas PT KAI memberikan pengumuman kepada penumpang kereta api agar menjaga tumbler di tengah kasus tumbler Tuku Anita Dewi hilang di KRL.
Sabtu, 29 November 2025 - 13:14 WIB
Sumber :
- tvOnenews.com/Julio Trisaputra
Anita Dewi dan Alvin menemui Argi Budiansyah di Kantor KAI Wisata, Stasiun Gondangdia, Jakarta, Kamis (27/11/2025). Kedatangannya dalam rangka mediasi menuntaskan kasus tumbler Tuku yang hilang.
Direktur Utama KAI Bobby Rasyidin menegaskan pertemuan itu karena meluruskan kesalahpahaman dari kedua pihak. Sebab, KAI sangat menjunjung tinggi profesionalitas dalam urusan pelayanan publik.
Dalam kesempatan yang sama, Argi Budiansyah tetap menjadi bagian karyawan KAI Group. KAI membantah adanya isu pemecatan terhadap Argi akibat kasus tumbler yang hilang.
"Argi Budiansyah tetap menjadi karyawan KAI Group dan bagian dari garda terdepan pelayanan. Terus semangat bertugas dan memberikan layanan terbaik," tukas Bobby.
(hap)
Load more