Ngakak! Petugas KAI Beri Imbauan Tumbler Harus Dijaga Viral, Ingatkan Hilang Bukan Tanggung Jawab Perusahaan
- tvOnenews.com/Julio Trisaputra
tvOnenews.com - Petugas PT Kereta Api Indonesia (KAI) mengimbau para penumpang agar selalu menjaga botol minum tumbler viral di media sosial.
Publik menyoroti pengumuman dari petugas KAI terjadi saat curhatan seorang penumpang KRL, Anita Dewi viral. Ia menyalahkan petugas, Argi Budiansyah menjadi penyebab tumbler Tuku miliknya hilang.
Dalam sebuah video diunggah akun TikTok @picipio, seorang penumpang mengabadikan momen perjalanannya. Kala itu, ia sedang menaiki kereta api jarak jauh.
"Haha sampai diingetin terus perkara tumbler," tulis akun @picipio dikutip tvOnenews.com, Sabtu (29/11/2025).
Menariknya, petugas KAI yang dinas di kereta api mengimbau bahwa, tumbler merupakan barang yang penting. Melalui pengumuman itu, petugas KAI juga mengingatkan penumpang agar menjaga tumbler.
- dok ist
"Adapun barang berharga lainnya seperti tumbler, dihimbau untuk yang membawa tumbler untuk selalu menjaga barang bawaannya agar tidak merasa kehilangan ditukar, tertukar, ataupun ditukar," ujar petugas KAI tersebut.
Sebagaimana diketahui, dalam aturan bagi para penumpang menaiki kereta api, KAI tidak bertanggung jawab atas barang-barang yang dibawa oleh penumpang.
Maka dari itu, KAI mengimbau agar para penumpang menjaga barang bawaannya. Sebab jika ada yang merasa kehilangan, bukan menjadi tanggung jawab pihaknya.
"Kehilangan bukan tanggung jawab perusahaan. Atas selanjutnya kami ucapkan terima kasih. Pemberhentian selanjutnya Stasiun Karawang," tegas petugas KAI itu dalam pengumumannya.
@picipio hahah sampe diingetin teruss perkara tumblrr #kai #tumbler #fyp #tuku
♬ suara asli - piow - piow
Dalam video lain diunggah Instagram @folkshitt dari akun @rgibntg, seorang petugas KAI merekam dirinya saat membuat pengumuman untuk penumpang kereta api.
Petugas KAI itu mengimbau bagi para penumpang yang hendak turun di Stasiun Cikampek. Ia mengingatkan agar tidak meninggalkan barang bawaannya.
"Selamat malam pelanggan yang kami hormati. Kami informasikan kembali, sesaat lagi kita akan tiba di Stasiun Cikampek. Untuk akses turun Stasiun Cikampek berada di sebelah kanan dari arah datangnya kereta api," jelas petugas KAI itu.
"Untuk Anda yang ingin mengakhiri perjalanan di Stasiun Cikampek, kami harap mempersiapkan diri, periksa dan teliti kembali barang bawaan Anda," sambungnya.
Load more