Hercules Masih 'Tak Terima' Pernyataan Eks Panglima TNI Gatot Nurmantyo? Ketum Grib: Saya Sudah Telpon Kapolda Metro, Bila Perlu Tembak...
- tvOne / Antara
"Mulutnya sudah bau tanah, berdoa saja minta cepat dipanggil Tuhan," ucap Hercules dengan nada merendahkan.
Pernyataan ini memantik amarah Gatot Nurmantyo. Ia mengecam keras sikap Hercules yang dinilai kurang ajar terhadap para senior militer.Â
"Jangan seenaknya hina purnawirawan. Tak ada dari kami yang mau lakukan kudeta. Kami hanya menyuarakan kebenaran," kata Gatot.
Ia juga kembali menyinggung insiden Depok, di mana menurutnya aparat yang sedang menjalankan tugas malah diserang.Â
"Polisi sedang menjalankan hukum, malah dilawan, mobil dibakar. Negara apa ini?" katanya geram.
Polemik ini menjadi sorotan nasional bukan hanya karena melibatkan tokoh penting, tetapi juga karena mengangkat kembali kekhawatiran masyarakat terhadap peran ormas dalam dinamika politik dan keamanan nasional.Â
- kolase tim tvOnenews
Â
Insiden di Depok menjadi titik balik, mengingat GRIB disebut-sebut sebagai ormas yang mendukung penuh Prabowo Subianto sejak awal karier politiknya.
Hercules dikenal luas sebagai mantan 'penguasa' kawasan Tanah Abang yang kemudian membentuk GRIB pada 2011.Â
Ia merekrut jaringan lamanya dari akar rumput untuk mendukung visi politiknya. Bahkan, pada peresmian kantor pusat GRIB di Palmerah tahun 2012, Prabowo hadir langsung sebagai pembina kehormatan organisasi tersebut.
Dalam berbagai kesempatan, Hercules menegaskan bahwa dukungan GRIB terhadap Prabowo adalah bentuk loyalitas tanpa syarat.Â
Pada Pilpres 2014, ia memerintahkan seluruh jaringan GRIB untuk memenangkan Prabowo. Meski Prabowo saat itu kalah, GRIB terus bergerak dan menyebar pengaruhnya ke berbagai daerah.
Pada Pilpres 2024, GRIB kembali menyatakan dukungan mutlak kepada pasangan Prabowo-Gibran.Â
"Dukungan kepada beliau (Prabowo) adalah harga mati. Kecuali beliau sendiri menyerah, baru kita pikir ulang arah perjuangan," ujar Hercules dalam acara konsolidasi kader pada Juni 2023 seperti dilansir dari Antara.
Kini, ketika Prabowo telah terpilih menjadi Presiden ke-8 RI dan Gibran sebagai Wakil Presiden, sorotan terhadap GRIB kembali mencuat, bukan karena dukungan politiknya, melainkan akibat ulah sebagian oknumnya.Â
Aksi pembakaran mobil polisi di Depok menyulut pertanyaan publik: apakah ormas semacam GRIB masih relevan dalam tatanan negara hukum?
Load more