tvOnenews.com - Drama Lovely Runner terus saja memikat pemirsa dengan nuansa cerita dengan kesan yang manis, sejuk, dan juga berjiwa muda.
Drama Korea romantis ini berhasil membuktikan arah yang tepat untuk menggambarkan kisah fantasi rom-com. Bahkan ketika tayang selama 2 minggu, Lovely Runner telah mencetak rating sebesar 3,3 persen.
Ini bukan merupakan peringkat yang buruk untuk sebuah drama yang tayang di saluran kabel. Selain itu, tingkat perbincangan di media dan juga jaringan sosial dari drama ini sangatlah kuat, drama ini berada di urutan nomor 2 setelah ‘Queen of Tears’.
Melalui platform global lainnya, Lovely Runner menduduki peringkat No. 1 secara global dan mendominasi di 130 dari 190 negara. Dengan adanya hal ini, Lovely Runner telah menunjukkan pengaruhnya yang sangat kuat, yang juga sebanding dengan kualitas dramanya.
1. Alur cerita yang penuh dengan nuansa muda dan romantis
Lovely Runner merupakan cerita yang mengisahkan tentang Im Sol (diperankan oleh Kim Hye Yoon), seorang gadis berusia 19 tahun yang ceria dan cantik, yang tiba-tiba harus menghadapi krisis terbesar di dalam hidupnya. Di usia tersebut, Im Sol mengalami kecelakaan serius yang menyebabkan kelumpuhan pada kakinya.
Load more