Jakarta, tvOnenews.com - Masyarakat di Jakarta memanfaatkan libur lebaran 2025 untuk berburu barang keperluan mulai dari tas, baju, sepatu, hingga makanan dengan harga yang murah.
Seperti yang terlihat di Mal Kuningan City. Beberapa brand sepatu memberikan diskon hingga 60 persen pada periode Lebaran, sementara untuk pakaian ada yang memberikan potongan harga sebesar 70 persen.
Siti Aminah, warga Depok itu memanfaatkan hari libur lebaran 2025 untuk membeli baju karena banyak brand memberikan potongan harga.
"Biasanya kalo perempuan banyak minat dengan diskon-diskon yang diberikan," kata dia, ditemui di Mal Kuningan City, Jakarta, dikutip Selasa (1/4/2025).
Sementara itu, Ratri asal Jakarta, memanfaatkan Hari Raya Idulfitri ini untuk membeli baju anaknya dan makanan ringan. Dirinya juga merasa senang karena tidak ada kemacetan di Jakarta.
"Seneng, ini nggak macet sama sekali," ujar dia.
Dari pantauan dua pusat perbelanjaan di Jakarta, yakni Mal Kuningan City, dan Mal Ambassador terlihat tidak begitu ramai. Bahkan di Mal Ambassador ada beberapa toko yang tutup karena libur Lebaran.
Load more