Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi bersikeras Satuan Tugas Pemberantasan Perjudian Daring (Satgas Judi Online) tidak akan memanggil Kepala BP2MI Benny Rhamdani terkait sosok berinisial T.
Padahal, sosok yang disebut-sebut oleh Benny Rhamdani diduga merupakan aktor pengendali praktik judi daring di Indonesia dari Kamboja.
Berinisial T juga dikatakan menjalankan praktik penipuan daring (scamming online).
Meski begitu, Menkominfo Budi Arie Setiadi tetap tidak berminat untuk menyelidiki sosok T tersebut.
Hal itu terungkap saat Menteri Budi Arie melakukan Rapat Dewan Pengarah SDI 2024 dengan tajuk "Percepatan Transformasi Digital Melalui Satu Data Indonesia" di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta, Selasa (30/7/2024).
"Tidak usah, tidak perlu," kata Budi Arie.
Load more