"Dari Binda DIY kami pastikan pada bulan Februari ini vaksinasi untuk anak di bawah umur akan selesai, selanjutnya kami akan melakukan vaksinasi ketiga untuk para lansia dan umum," ucapnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SD Alam Nurul Islam, Sunarsih mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak penyelenggara vaksinasi.
Sunarsih berharap, ke depan anak-anak dapat mengikuti PTM dengan aman dan nyaman.
Sebelumnya, Binda DIY menggelar vaksinasi massal di beberapa titik dengan menyasar masyarakat umum, anak-anak usia 6-11 tahun, dan lansia.
Diantaranya Pasar Semin, Balai Kalurahan Gading di Playen, Balai Kalurahan Siraman Wonosari, MI YAPPI Banjaran Paliyan, Puskesmas Nglipar, Puskesmas Wates, dan SD Brengosan 1 Ngaglik.(Nuryanto/chm)
Load more