Peristiwa baru diketahui saat ibu korban pulang dari bekerja pada siang harinya. Ia melihat ada tanda bekas merah di leher anaknya.
Korban kemudian menceritakan peristiwa yang dialami kepada ibunya. Hingga akhirnya kasus ini dapat terungkap.
Menurut Safiudin, kasus ini baru terungkap setelah empat tahun berlangsung karena korban merasa takut dan trauma.
"Kenapa terjadi 4 tahun tapi korban baru terungkap sekarang karena korban merasa takut, trauma. Kemudian, dia hanya memendamnya sendiri saja," terangnya.
Selama empat tahun tersebut, lanjut Safiudin, sudah tak terhitung berapa kali pelaku menyetubuhi anak tirinya. Sebab dalam satu pekan, korban dicabuli hingga lebih dari 3 kali.
"Berapa seringnya dari korban menyampaikan sangat sering, dalam satu minggu lebih 3 kali melakukan," ujar Safiudin.
Saat pertama kali kasus ini terungkap, kondisi korban dalam keadaan bingung dan ketakutan. Polisi kemudian bekerja sama dengan lembaga perlindungan perempuan dan anak Rifka Annisa untuk melakukan pendamping.
Load more