Sambungnya mengatakan, ini merupakan respon cepat kepolisian atas informasi yang didapat dari masyarakat sehingga personil kepolisian langsung segera ke TKP melakukan evakuasi pohon tumbang dan tanah longsor.
"Hal ini dilakukan guna mengatasi kemacetan lalu lintas," ujarnya.
Saat ini, lanjut Kapolres, jalan Nasional Kerinci Sumbar via Tapan Sudah bisa dilalui oleh kendaraan baik roda dua maupun roda empat namun di berlakukan buka tutup untuk sementara, dan para pengendara diminta berhati-hati karena lokasi jalan tersebut rawan longsor, mengingat saat ini cuaca extrim dan tingginya intensitas hujan.
"Pengendara diminta untuk hati hati melewati jalur puncak kaeran rawan longsor mengingat di sisi badan jalan banyak tebing yang curam dan tanah yang labil," kata Kapolres.
Di waktu yang sama Kapolres Kerinci AKBP Patria Yuda Rahadian, melalui Kabag Ops Polres Kerinci Kompol Samsul Bahri Pinem, mengatakan titik longsor yang terjadi ini adalah titik blank spot (daerah yang tidak mendapat sinyal dari menara telekomunikasi yang membatasi pengguna layanan seluler untuk melakukan komunikasi).
"Dalam hal ini kepolisian mengatasinya dangan menyediakan nomor bantuan polisi yang bebas pulsa dengan menghubungi 110 atau bisa juga menghubungi Nomor WA 0853-6055-5222, Nomor ini juga sudah di pasang atau di tempel kan di tempat-tempat ramai yang mudah terlihat oleh masyarakat,"pungkasnya. (Aai/Aag)
Load more