LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Kasubdit Patroli Air Ditpolair Korpolairud Baharkam Polri, Kombes Dadan
Sumber :
  • Alboin

Mencuri Ikan di Perairan Indonesia, Kapal Nelayan Berbendera Malaysia Ditangkap di Kepri

Dari pemeriksaan polisi, nahkoda KIA berbendera Malaysia merupakan WNA Thailand. Untuk tiga orang ABK berwarga negara Myanmar.

Selasa, 5 Maret 2024 - 10:13 WIB

Batam, tvOnenews.com - Kapal patroli Korpolairud Baharkam KP Bisma-8001 menangkap satu kapal ikan asing (KIA) berbendera Malaysia. Kapal tersebut diamankan di perairan Selat Malaka, Kepulauan Riau (Kepri) saat melakukan pencurian ikan.

“KP Bisma-8001 yang dikomandani oleh AKBP Darsuki melakukan penangkapan satu kapal ikan berbendera Malaysia di perairan Selat Malaka pada Rabu (28/2/2024)," kata Kasubdit Patroli Air Ditpolair Korpolairud Baharkam Polri, Kombes Dadan, Senin (4/3/2024).

Dadan menyebutkan kronologi penangkapan tersebut berawal saat KP Bisma 8001 mendapatkan informasi terkait adanya illegal fishing. KIA berbendera Malaysia diamankan di koordinat 02° 48.4' LU - 101° 02.9' BT.

"Kapal yang diamankan itu dengan nama PSF 2500. Setelah diperiksa kapal tersebut tidak dilengkapi dengan dokumen resmi melakukan penangkapan ikan di wilayah Indonesia. Ada 1 nahkoda dan 3 ABK ikut diamankan," ujarnya.

Baca Juga :

Dari pemeriksaan polisi, nahkoda KIA berbendera Malaysia merupakan WNA Thailand. Untuk tiga orang ABK berwarga negara Myanmar.

Dadan menyebut modus KIA berbendera Malaysia itu memasuki perairan Indonesia dengan mengekori kapal niaga. Hal itu untuk mengelabui kapal patroli keamanan perairan Indonesia.

"Modus mengikuti kapal niaga dengan harapan patroli polisi perairan dan unsur maritim bisa dikelabui. Saat diamankan pihak Malaysia memprotes penangkapan itu. Mereka merasa tidak bersalah, apa yang dilakukan mereka itu di wilayah mereka. Kita bisa menjelaskan betul penangkapan itu berada di wilayah Indonesia lewat hasil gelar perkara yang kita lakukan," ujarnya.

Dari hasil pemeriksaan juga diketahui kapal PSF 2500 juga sudah 10 hari di perairan Indonesia sebelum diamankan. Polisi menyebut kapal tersebut juga memanfaatkan nelayan lokal sebagai mata-mata.

"Sudah 10 hari di perairan Indonesia. Mereka juga dibantu nelayan lokal untuk memantau pergerakan kapal patroli hingga suplai BBM," ujarnya.

Dari pengungkapan itu, KP Bisma 8001 mengamankan kapal PSF 2500 ditemukan barang bukti berupa ikan campuran kurang lebih 200 Kg dan alat tangkap berupa 1 buah jaring trawl. Aktivitas ilegal kapal itu menyebabkan kerugian negara mencapai Rp9 miliar.

“Kapal PSF 2500 sudah beroperasi selama 10 tahun sampai dengan saat ini. kapal PSF 2500 sudah beroperasi selama 10 tahun sampai dengan saat ini dan total kerugian per tahun sekitar Rp 9 miliar," ujarnya.

Dadan juga menyampaikan kapal-kapal asing itu juga selalu melakukan pemindahah hasil tangkapan ikan kekapal lain.

“Selama ini ternyata kalau muatan ikan sudah  penuh langsung ditransfer ship to ship. mereka pindahkan ke kapal lain, itulah sebabnya kenapa kapal asing yang kita tangkap ini sedikit muatanya, karena mereka baru melakukan penangkapan ikan,” pungkasnya.

Atas perbuatannya nahkoda kapal ikan asing itu dijerat UU perikanan. Keduanya terancam hukuman kurungan penjara 8 tahun dan denda maksimal Rp15 miliar. Dadang mengatakan untuk proses lebih lanjut, penanganan kasus dua kapal ikan asing itu akan diserahkan kepada PSDKP Batam. (ahs/nof)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Sinopsis Drakor Who Is She, Jadi Ajang Comeback Akting Jin Young dengan Kisah Dramanya yang Bercerita tentang...

Sinopsis Drakor Who Is She, Jadi Ajang Comeback Akting Jin Young dengan Kisah Dramanya yang Bercerita tentang...

Gaet Kim Hae Sook hingga Young sebagai pemeran utama, seperti apa cerita yang akan disajikan drakor ini? Yuk, simak sinopsis drakor Who Is She berikut ini.
Trending
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Selengkapnya
Viral