News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Viral Aksi Bule Perbaiki Jembatan Warga di Wakatobi Tuai Pujian, Kades Malah Kecewa

Aksi seorang bule asal Denmark memperbaiki jembatan titian warga kampung Bajau di Desa Samabahari, Mirisnya aksi bule tersebut ini malah membuat geram pemerintah desa setempat.
Sabtu, 29 Juni 2024 - 13:45 WIB
Kristian Hansen membantu warga mengangkat kayu
Sumber :
  • Jamil Azali

Wakatobi, tvOnenews.com - Aksi seorang bule asal Denmark memperbaiki jembatan titian warga kampung Bajau di Desa Samabahari, Kecamatan Kaledupa, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara, viral di media sosial hingga menuai pujian dari warganet. Mirisnya aksi bule tersebut ini malah membuat geram pemerintah desa setempat.

Dalam video di akunt media sosialnya bule asal Denmark bernama Kristian Hansen yang juga seorang youtuber membagikan pengalamannya saat berkunjung di sebuah kampung nelayan suku bajau bernama Dusun Pagana, Desa Samabahari, Kecamatan Kaledupa, Kabupaten Wakatobi. Dalam video tersebut terlihat Kristian memperlihatkan kondisi jembatan titian yang menghubungkan rumah-rumah warga di dusun tersebut dalam kondisi memprihatinkan.

Kristian Hansen dan warga lokal bekerjasama  membawa papan untuk memperbaiki jalan di desa Samabahari.

Kristian pun disambut dengan kalimat hati-hati lantaran kondisi jembatan yang rusak parah dengan banyaknya celah pada jembatan yang dapat membahayakan siapapun yang melintas di atasnya. Jembatan yang sudah berusia 10 tahun itu menjadi satu-satunya akses warga dalam beraktivitas sehari-hari, bahkan tidak jarang ada saja warga yang terjatuh hingga terluka. Kristian pun menggalang donasi hingga terkumpul dana sebesar Rp 75 juta rupiah, semua warga sepakat untuk memperbaiki jembatan dengan gotong royong.

Setelah semua kayu yang dibutuhkan sudah terkumpul, semua warga dusun mulai dari anak-anak hingga orang tua bahu membahu memperbaiki jembatan, sementara para gadis dan kaum ibu menyiapkan makanan untuk warga. Jembatan yang telah rusak bertahun-tahun itu akhirnya dapat dituntaskan hanya dalam waktu sehari.

Semua wargapun tersenyum bahagia melihat hasil gotong royong mereka bersama Kristian. Aksi memperbaiki jembatan ini kemudian diunggah Kristian ke akun media sosialnya hingga viral. Sontak aksi bule asal Denmark ini menuai pujian dari warga net. Para wargapun berterimakasih kepada Kristian yang telah membantu mereka memperbaiki jembatan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kristian bule asal Denmark bersama warga desa Samabahari.

Mirisnya pemerintah desa setempat malah menjadi geram setelah aksi bule tersebut viral. Kepala Desa Samabahari, Gamis, menuturkan jembatan tersebut belum dilakukan perbaikan oleh pemeritah desa karena masih layak digunakan hingga dua tahun kedepan, Sang kepala desapun menyatakan kekecewaannya terhadap bule asal Denmark tersebut.

"Yang dilakukan youtuber tersebut sangat-sangat mengecewakan karena perbaikan jembatan tersebut dilakukan tanpa sepengetahuan kami sebagai pemerintah desa, "ungkap Gamis, saat dikonfirmasi, Jumat (28/6/2024).

Menurut Gamis, jembatan yang diperbaiki Kristian di Dusun Pagana tersebut tidak diganti keseluruhan namun hanya papan pijakannya saja. Gamis juga mengatakan jembatan tersebut bukan jembatan yang umum dilintasi warga, namun jembatan tersebut hanya penghubung ke salah satu Home stay milik warga.

Meski kurang mendapat respon positif dari pemerintah desa setempat, namun aksi Kristian Hansen menuai pujian dari warganet// jembatan yang semula terlihat reot dan rapuh kini telah berdiri kokoh. Kini warga Dusun Pagana tidak perlu lagi khawatir jatuh ataupun terluka saat melintasi jembatan. (jai/frd) 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT