News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kali Pertama, Upacara HUT ke 80 Kemerdekaan RI Digelar di atas Dermaga Beton Apung di Selat Bali

Untuk kali pertama, puluhan warga mengikuti upacara bendera peringatan Hari Ulang Tahun Ke-80 Kemerdekaan RI di atas dermaga beton apung di Pelabuhan Marina Boom
Senin, 18 Agustus 2025 - 14:43 WIB
Upacara HUT ke 80 Kemerdekaan RI digelar di atas dermaga beton apung di Selat Bali
Sumber :
  • tim tvOne

Banyuwangi, tvOnenews.com – Untuk kali pertama, puluhan warga mengikuti upacara bendera peringatan Hari Ulang Tahun Ke-80 Kemerdekaan RI di atas dermaga beton apung di Pelabuhan Marina Boom, Kabupaten Banyuwangi, Minggu (17/8).

Tentu saja upacara kali ini berlangsung berbeda dibanding upacara pada umumnya. Sebab pengibar bendera, pemimpin upacara, dan peserta berada di atas dermaga yang mengambang di tengah lautan.

Prosesi upacara pengibaran bendera dimulai sekitar pukul 07.00 WIB, dan berlangsung selama sekitar satu jam. Tiga petugas pengibar bendera Merah Putih melaksanakan prosesi tersebut di atas dermaga apung. Tiang bendera terpasang kokoh di sana.

Dipilihnya Pantai Marina Boom untuk upacara kali ini memang ada hal yang istimewa sekaligus untuk mengingatkan kembali sejarah perjuangan Bangsa Indonesia melawan penjajah Belanda.

Pertempuran di Pantai Boom, Banyuwangi, yang terjadi selama masa perang kemerdekaan, merupakan bagian dari Pertempuran Selat Bali yang terjadi pada 5 April 1946. Pertempuran ini melibatkan pasukan Tentara Republik Indonesia (TRI) melawan pasukan Belanda dan berakhir dengan kemenangan bagi pihak Indonesia. 

Ini merupakan bagian dari upaya mempertahankan kemerdekaan Indonesia setelah Proklamasi 17 Agustus 1945. Dan untuk mempertahankan kedaulatan negara, pertempuran ini melibatkan pertempuran laut dan darat di sekitar pelabuhan. 

Inspektur upacara Sersan Mayor Sunoto mengatakan, upacara pengibaran bendera di dermaga apung merupakan pengalaman baru yang luar biasa.

"Kami bisa melihat pemandangan sekeliling dari atas laut di lokasi pengibaran bendera. Bagi saya, pengalaman ini sungguh istimewa," kata anggota TNI Angkatan Laut itu.

Ia berharap, upacara tersebut bisa menginspirasi para generasi muda untuk cinta Indonesia sekaligus cinta akan bahari.

"Saya juga salut, karena ternyata ada karya dari putra Banyuwangi berupa beton apung yang bisa dipakai untuk kegiatan seperti ini," ungkapnya.

Menlu, penggagas upacara bendera di atas dermaga ponton apung sekaligus pemilik dermaga apung, mengatakan, proses pengibaran bendera digelar seperti pada umumnya.

"Seperti yang kita tahu, wilayah daratan Indonesia hanya sekitar 30%, sementara lautannya mencapai hampir 70%. Maka kemerdekaan Indonesia yang utuh bukan hanya di darat, tetapi juga di laut," ungkap dia.

Ia berharap, upacara tersebut bisa menginspirasi. Termasuk mengingatkan kembali akan peran para pahlawan bangsa di lautan untuk menjaga keamanan republik.

"Di Indonesia, keberadaannya sangat strategis karena kita memiliki ribuan pulau yang sulit dijangkau. Dermaga terapung bisa menjadi salah satu solusi. Selain efisien secara biaya, juga mampu menjangkau hampir seluruh wilayah kepulauan Indonesia," tutur dia.

Secara spesifikasi, dermaga apung tersebut memiliki kemampuan angkut sekitar 40 ton.

"Tadi saat upacara, hanya digunakan sekitar 30 orang dengan berat rata-rata 80 kg. Jadi totalnya hanya 3,2 ton. Artinya, masih jauh di bawah kapasitas maksimal," pungkas Menlu. (gol)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Kata Aa Gym soal Islamophobia Jadi Kekhawatiran Pembangunan Islamic Centre Indonesia di Melbourne Australia

Kata Aa Gym soal Islamophobia Jadi Kekhawatiran Pembangunan Islamic Centre Indonesia di Melbourne Australia

KH Abdullah Gymnastiar atau Aa Gym memberikan pandangan soal peningkatan Islamophobia sebagai kekhawatiran pembangunan Islamic Centre di Melbourne, Australia.
Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 putri usai seri Medan, di mana Gresik Phonska berhasil menguasai puncak sedangkan Jakarta Livin Mandiri jadi juru kunci usai babak belur di awal musim.
Pilot Masih Memegang Kendali saat Tabrak Gunung, KNKT Ungkap Analisis Awal Tragedi Pesawat ATR 42-500 di Sulsel

Pilot Masih Memegang Kendali saat Tabrak Gunung, KNKT Ungkap Analisis Awal Tragedi Pesawat ATR 42-500 di Sulsel

Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) memberikan penjelasan teknis terkait hancurnya pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) di Gunung Bulusaraung, Sulawesi Selatan. 
Hasil Proliga 2026 Putri: Jakarta Electric PLN Menang Dramatis dari Medan Falcons

Hasil Proliga 2026 Putri: Jakarta Electric PLN Menang Dramatis dari Medan Falcons

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan secara dramatis atas Medan Falcons.
Pramugari Florencia Lolitha Jadi Awak Kabin Pesawat ATR 42-500, Netizen Berharap Segera Pulang: Semoga Baik-baik Saja

Pramugari Florencia Lolitha Jadi Awak Kabin Pesawat ATR 42-500, Netizen Berharap Segera Pulang: Semoga Baik-baik Saja

Seorang pramugari bernama Florencia Lolita disebut menjadi awak kabin yang bertugas di Pesawat ATR 42-500 yang mengalami kecelakaan di Maros, Sulawesi Selatan
Alhamdulillah, Al Nassr Sukses Akhiri Tren Negatif di Awal Tahun 2026 usai Tekuk Al Shabab dengan 3 Gol

Alhamdulillah, Al Nassr Sukses Akhiri Tren Negatif di Awal Tahun 2026 usai Tekuk Al Shabab dengan 3 Gol

Pertandingan antara Al Nassr vs Al Shabab diwarnai oleh gol-gol cepat, dua gol bunuh diri, hingga kartu merah yang menguras emosi penonton.

Trending

Hasil Proliga 2026 Putri: Jakarta Electric PLN Menang Dramatis dari Medan Falcons

Hasil Proliga 2026 Putri: Jakarta Electric PLN Menang Dramatis dari Medan Falcons

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan secara dramatis atas Medan Falcons.
Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 Putri: Gresik Phonska Kuasai Puncak, Jakarta Livin Mandiri Babak Belur Jadi Juru Kunci

Klasemen Proliga 2026 putri usai seri Medan, di mana Gresik Phonska berhasil menguasai puncak sedangkan Jakarta Livin Mandiri jadi juru kunci usai babak belur di awal musim.
Pilot Masih Memegang Kendali saat Tabrak Gunung, KNKT Ungkap Analisis Awal Tragedi Pesawat ATR 42-500 di Sulsel

Pilot Masih Memegang Kendali saat Tabrak Gunung, KNKT Ungkap Analisis Awal Tragedi Pesawat ATR 42-500 di Sulsel

Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) memberikan penjelasan teknis terkait hancurnya pesawat ATR 42-500 milik Indonesia Air Transport (IAT) di Gunung Bulusaraung, Sulawesi Selatan. 
4 Calon Naturalisasi yang Berpotensi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia untuk FIFA Series: Berlabel Premier League hingga Eks Bintang Brasil

4 Calon Naturalisasi yang Berpotensi Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia untuk FIFA Series: Berlabel Premier League hingga Eks Bintang Brasil

Timnas Indonesia berpeluang diperkuat empat pemain naturalisasi di FIFA Series 2026, termasuk pemain Premier League dan eks bintang Brasil junior.
Impian Terbesar Rylan Henry Pribadi Sebelum Meninggal, Sang Ayah: Dia Bahkan Membujuk Kami

Impian Terbesar Rylan Henry Pribadi Sebelum Meninggal, Sang Ayah: Dia Bahkan Membujuk Kami

Ayah Rylan Henry Pribadi, Reza Pribadi mengungkapkan imoian terbesar mendiang putranya sebelum meninggal dunia.
Media Belanda Bingung usai Pemain Timnas Indonesia Miliano Jonathans Debut Bersama Excelsior

Media Belanda Bingung usai Pemain Timnas Indonesia Miliano Jonathans Debut Bersama Excelsior

Media Belanda mengindikasikan rasa bingung setelah Miliano Jonathans melakoni debutnya di Excelsior. Sang pemain Timnas Indonesia tampil pada laga kontra Telstar.
Allegri Sudah Bersuara, Minta AC Milan Serius Bajak Bintang Juventus di Bursa Transfer Januari

Allegri Sudah Bersuara, Minta AC Milan Serius Bajak Bintang Juventus di Bursa Transfer Januari

Massimiliano Allegri jadi pusat perhatian dalam dinamika bursa transfer AC Milan. Sang pelatih terlihat semakin tegas dalam menentukan arah perekrutan pemain.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT