Malang, tvOnenews.com - Seorang pelajar Madrasah Tsanawiyah (MTs) berinisial RDP (14) asal Kecanatan Lowokwaru, Kota Malang terjatuh dan terpental di wahana permainan 360 PENDULUM Jatim Park 1 Kota Batu. Korban mengalami luka parah dan kini Satreskrim Polres Batu lakukan penyelidikan.
Hal ini disampaikan Kasat Reskrim Polres Batu, AKP Rudi Kuswoyo mengatakan insiden yang menimpa pengunjung remaja ini terjadi pada Selasa (8/4) sekira pukul 16.05 WIB di wahana permainan 360° PENDULUM Jatim Park 1 Jalan Kartika No. 2 Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu.
"Saat korban RDP bersama 3 (tiga) orang temannya datang ke Jatim Park 1 pada sekira pukul 09.00 WIB.dan sekira pukul 14.00 WIB turun hujan dan wahana permainan 360° PENDULUM berhenti beroperasi," ujar Rudi, Jumat (18/4).
Lanjut, setelah hujan reda pada sekira pukul 15.30 WIB korban antri tiket wahana permainan 360° PENDULUM.
Sekira pukul 16.00 WIB korban menaiki wahana permainan 360° PENDULUM dan sebelum wahana permainan dimulai korban duduk di kursi No. 5 dengan kondisi sabuk pengaman telah dipastikan dalam keadaan terkunci oleh operator.
"Tepat sekira pukul 16.05 WIB, tiba-tiba sabuk pengaman korban terlepas dan korban sempat terombang-ambing dengan berpegangan pada pengaman badan, kemudian korban terlempar dari kursi wahana permainan 360° PENDULUM dan terjatuh ke bawah. Dan insiden ini sepat terekam video amatir pengunjung yang berada di areal lokasi permainan itu hingga tersebar ke media sosial," jelasnya.
Akibat peristiwa ini, berdasarkan keterangan pihak RS Persada Husada Kota Malang korban mengalami patah 2 (dua) buah tulang betis kanan, patah tulang jari tengah tangan kanan dan patah tulang jari manis tangan.
Load more