Nganjuk, tvOnenews.com - Petugas dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Nganjuk beraksi cepat untuk evakuasi sarang Tawon Vespa yang berada di sebuah pohon halaman rumah warga Desa Trayang, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk.
Keberanian dan keahlian mereka menjadi penyelamat bagi warga dari ancaman bahaya yang ditimbulkan oleh spesies Tawon Vespa pada Minggu (17/12).
Keberadaan sarang Tawon Vespa pertama kali dilaporkan oleh seorang warga bernama Ponidi (50) warga Dusun Nglerep ,Desa Trayang, Rt 003, Rw 002, Kecamatan Ngronggot, Kabupaten Nganjuk.
Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Nganjuk Sujito menjelaskan, bahwa sarang Tmembuat warga awon Vespa berada di sebuah pohon di depan rumah warga yang membuat warga khawatir karena adanya peningkatan aktivitas dan jumlah tawon yang dapat membahayakan keselamatan mereka.
Petugas Damkar tiba di lokasi dengan perlengkapan keselamatan yang lengkap. Mereka melakukan evakuasi dengan hati-hati dan teliti untuk menghindari gangguan terhadap Tawon dan potensi serangan terhadap tim serta warga sekitar.
Tindakan mereka dikordinasikan dengan pihak berwenang terkait untuk memastikan tindakan yang aman dan efektif.
Load more