News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kecelakaan Pikap Tabrak Truk Parkir di Gadang Malang, Satu Orang Penumpang Tewas Terjepit

Sejumlah relawan baik dari Satkom RJT dan Rescue Semut Ireng dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Malang, berusaha keras membantu proses evakuasi korban yang terjepit bodi depan pikap Daihatsu Grand Max, setelah terlibat kecelakaan di Gadang, Kota Malang.
Senin, 11 Desember 2023 - 14:35 WIB
Kecelakaan Pikap Tabrak Truk Parkir di Gadang Malang
Sumber :
  • tvOne - edy cahyono

Malang, tvOnenews.com  - Sejumlah relawan baik dari Satkom RJT dan Rescue Semut Ireng dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Malang, berusaha keras membantu proses evakuasi korban yang terjepit bodi depan pikap Daihatsu Grand Max, setelah terlibat kecelakaan di Gadang, Kota Malang.

Informasi didapat tvOnenews.com, korban adalah seorang penumpang (kernet) pikap Daihatsu Grand Max yang diketahui identitasnya dari KTP bernama Sudirman (63) warga Dusun Bulak Klakah, Desa Jarit, Kecamatan Candipuro, Kabupaten Malang.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Ipda Isrofi mengatakan peristiwa kecelakaan diketahui sekitar pukul 04.05 WIB, Senin (11/10) pagi dini hari, di Jalan Raya Kolonel Sugiono depan Indomaret Gadang Gang 2a Kota Malang.

"Kecelakaan ini melibatkan pikap Grand Max yang dikemudikan Sukaryadi (52) asal Desa Jarik, Kecamatan Candipuro, Lumajang dengan Truk Hino  L-8748-UC yang dikemudikan Kasianto (20) asal Dusun Pendem, Desa Clumprit, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang," terang Ipda Isrofi kepada tvOnenews.com, Senin (11/12).

Diceritakan Isrofi, kejadian berawal saat pikap Grand Max dengan nopol nopol N-9787-YH yang dikemudikan Sukaryadi (52) dan berpenumpang satu orang (kernet) bernama Sudirman (63) melaju dengan kecepatan sedang dari arah selatan ke utara diduga mendahului kendaraan lain, yang ada di depannya dari sebelah kiri tidak cukup ruang.

"Karena tidak cukup ruang saat mendahului, sopir banting setir hingga menabrak bak belakang truk Hino L-8748-UC, yang berhenti di tepi jalan sebelah barat jalan menghadap ke arah utara," terangnya.

Diungkapkan Isrofi, saking kerasnya tabrakan ini, sampai bodi depan pikap Daihatsu Grand Max ringsek dan satu orang penumpang ditemukan tewas dalam kondisi terjepit bodi depan pikap.

"Kernet bernama Sudirman mengakami luka-luka parah dalam kondisi terjepit bodi depan pikap Grand Max hingga meninggal dunia dilokasi," imbuhnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Petugas piket Unit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota yang datang ke lokasi langsung melakukan olah TKP dan meminta keterangan saksi maupun kedua sopir yang terlibat kecelakaan ini.

"Jenazah korban dievakuasi ke kamar jenazah RSSA Kota Malang untuk dimintakan visum dan kendaraan yang terlibat sementara diamankan sebagai barang bukti penyelidikan," pungkasnya. (eco/gol)

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Pekan Depan Dewas KPK Akan Umumkan Hasil Pemeriksaan Etik Terhadap Penyidik Dalam Kasus Bobby Nasution

Pekan Depan Dewas KPK Akan Umumkan Hasil Pemeriksaan Etik Terhadap Penyidik Dalam Kasus Bobby Nasution

Dewan Pengawas Komisi Pemberantasan Korupsi (Dewas KPK) malaporkan update terbaru terkait dengan laporan dugaan pelanggaran etik penyidik KPK.
Masa Cekal Yaqut Cholil Diperpanjang? Ini Kata KPK

Masa Cekal Yaqut Cholil Diperpanjang? Ini Kata KPK

KPK belum memastikan untuk perpanjang masa cekal terhadap mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam kasus dugaan korupsi kuota haji 2024 di Kementerian Agama (Kemenag).
KPK Berpeluang Periksa Pihak Lain Dalam Kasus Bank BJB

KPK Berpeluang Periksa Pihak Lain Dalam Kasus Bank BJB

KPK berpeluang untuk memeriksa pihak lain dalam dugaan kasus korupsi pengadaan iklan di Bank BJB.
Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Kamis 8 Januari 2026

Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Kamis 8 Januari 2026

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Kamis (8/1/2026).
Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Kamis 8 Januari 2026

Ini Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Kamis 8 Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Kamis (8/1/2026).
Elektrifikasi 2025 Dinilai Kurang Memuaskan, Prabowo Minta 5.700 Desa Dapat Pasokan Listrik

Elektrifikasi 2025 Dinilai Kurang Memuaskan, Prabowo Minta 5.700 Desa Dapat Pasokan Listrik

Presiden RI, Prabowo Subianto, memberi penekanan keras pada percepatan elektrifikasi nasional setelah terungkap masih ada ribuan desa di Indonesia yang belum menikmati aliran listrik.

Trending

Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Kabar Baik Diterima Chelsea! Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Fulham

Pelatih sementara Chelsea, Calum McFarlane, memastikan gelandang serang andalannya, Cole Palmer, siap dimainkan saat The Blues bertandang ke markas Fulham pada lanjutan pekan ke-21 Liga Inggris 2025/2026
Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Resmi Bercerai, Ini Bagian Harta Gono-Gini Ridwan Kamil-Atalia Praratya

Eks Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil resmi bercerai dengan Atalia Praratya usai diputus oleh Pengadilan Agama (PA) Bandung.
Hansi Flick Buka Suara Jelang Semifinal Piala Super Spanyol, Barcelona Tak Mau Gagal Pertahankan Gelar

Hansi Flick Buka Suara Jelang Semifinal Piala Super Spanyol, Barcelona Tak Mau Gagal Pertahankan Gelar

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menegaskan target timnya untuk mempertahankan gelar juara Piala Super Spanyol.
Juventus Terima Kabar Buruk soal Federico Chiesa, Liverpool Ambil Langkah Begini di Bursa Transfer Januari

Juventus Terima Kabar Buruk soal Federico Chiesa, Liverpool Ambil Langkah Begini di Bursa Transfer Januari

Juventus tampaknya menerima kabar buruk soal upaya mereka mengembalikan Federico Chiesa. Liverpool dikabarkan enggan untuk melepasnya dengan mudah.
Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Prediksi Manchester United vs Burnley 8 Januari 2026, Era Baru Pasca Ruben Amorim MU Dijagokan?

Era baru Manchester United dimulai pada tengah pekan ini. Tanpa Ruben Amorim, MU dijadwalkan bertanding melawan Burnley pada 8 Januari 2026. Begini prediksinya.
Setahun Lebih Menanti Keadilan, Kasus Peluru Nyasar yang Melukai Pelajar MTs Padang Pariaman Masuk Tahap Pemeriksaan Saksi

Setahun Lebih Menanti Keadilan, Kasus Peluru Nyasar yang Melukai Pelajar MTs Padang Pariaman Masuk Tahap Pemeriksaan Saksi

Setelah lebih dari satu tahun melalui proses panjang penyelidikan hingga penyidikan, kasus peluru nyasar yang melukai seorang pelajar MTs di Padang Pariaman akhirnya memasuki tahapan krusial di pengadilan.
Belum Juga Debut di Timnas Indonesia, John Herdman Sudah Resmi Kehilangan Dua Pemain Penting Ini

Belum Juga Debut di Timnas Indonesia, John Herdman Sudah Resmi Kehilangan Dua Pemain Penting Ini

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, resmi kehilangan dua pemain pentingnya jelang laga debut. Ini karena hukuman yang diberikan oleh FIFA.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT