News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Fishing Festival 2023, Ajang Bertemunya 450 Pemancing Nusantara dan Mancanegara di Banyuwangi

Fishing Festival 2023, bukan hanya menggaungkan potensi perikanan tangkap atau deklarasikan Banyuwangi sebagai salah satu spot mancing terbaik di Indonesia
Senin, 4 September 2023 - 21:56 WIB
Fishing Festival 2023 di Banyuwangi
Sumber :
  • Tim tvone - happy oktavia

Banyuwangi, tvOnenews.com - Fishing Festival 2023, bukan hanya sukses menggaungkan potensi perikanan tangkap atau pun mendeklarasikan bahwa Banyuwangi sebagai salah satu spot mancing terbaik di Indonesia.

Fishing Festival 2023 diikuti 450 pemancing dari berbagai daerah dan mancanegara, seperti Malaysia, China, Australia dan Korea Selatan. Mereka bersaing dengan pemancing nusantara seperti dari Jakarta, Kudus, Surabaya, Kalimantan Timur, Bali, Sumbawa, Lombok, dan Banyuwangi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, menyampaikan bahwa Banyuwangi memang memiliki banyak fishing ground yang menjadi pusat nelayan dengan berbagai aktivitasnya.

“Banyuwangi memiliki garis pantai sepanjang 175 km yang memiliki potensi perikanan tangkap dan wisata bahari yang luar biasa. Kami ingin memperkenalkan Banyuwangi sebagai surga sport fishing dan lumbung ikan laut di Indonesia,” ucapnya.

Salah satu event Banyuwangi Festival (B-Fest) yang digelar di Pantai Grajagan, Desa Grajagan, Kecamatan Purwoharjo, pada hari Minggu (3/9) tersebut juga mengungkap resep rahasia kemajuan sektor pariwisata Bumi Blambangan. Resep mujarab itu adalah kolaborasi lintas sektor dan melibatkan seluruh elemen masyarakat.

Tidak heran, ajang Fishing Festival 2023 juga melibatkan Perhutani KPH Banyuwangi Selatan. Mengingat lokasi kegiatan masuk wilayah Perhutani KPH Banyuwangi Selatan. Dan Pantai Grajagan ini merupakan destinasi wisata legendaris di Banyuwangi.

Administratur (ADM) Perhutani KPH Banyuwangi Selatan, Wahyu Dwi Hadmojo, mengaku senang bisa menjadi tuan rumah kegiatan. Sebagai BUMN, pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung program pemerintah Kabupaten Banyuwangi.

“Kami senang bisa memberi sumbangsih untuk mendorong kemajuan daerah,” katanya, Senin (4/9).

Tidak ketinggalan, pelaku investasi PT Bumi Suksesindo juga terlibat dalam kegiatan sport tourism ini. Bahkan, anak perusahaan Merdeka Copper Gold itu ikut hadir, diwakili Government Affairs Superintendent, Ndaru Yandecantya.

“Kami mendukung program Pemkab Banyuwangi, baik dalam percepatan pembangunan maupun mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat,” katanya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ajang bergengsi ini ternyata dimenangkan oleh Tim PNC Surabaya, yang berhasil menangkap ikan kurisi bagong seberat 21,2 kilogram. Pencapaian tersebut merupakan rekor baru dalam sejarah Fishing Festival, karena dua kali lipat dari pemenang tahun lalu.

Fishing Festival 2023 semakin memantapkan Banyuwangi sebagai tujuan utama bagi para pemancing dari seluruh dunia yang mencari pengalaman mancing dan keindahan alam laut yang memukau. Dengan keramahan penduduk setempat, potensi perikanan laut yang melimpah, dan keindahan alamnya, Kabupaten yang berada di paling ujung timur Pulau Jawa ini tetap menjadi destinasi yang digemari dalam dunia sport fishing. (hoa/hen)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT