“Untuk pemicunya masih kita dalami. Informasi dari masyarakat, bus ini melaju dengan kecepatan tinggi. Mungkin mengejar waktu sehingga hilang kendali dan mengalami kecelakaan. Kalau pengakuan sopir, dia berusaha menghindari pengendara motor di depannya. Semua masih kita dalami dengan melakukan olah tkp,” jelas Kanit Laka Lantas Polres Lumajang Iptu Loni Roy Madona.
Lebih lanjut Loni menjelaskan bahwa tidak ada korban luka maupun jiwa dalam insiden kecelakaan tunggal ini. Semua awak bus dan penumpang dipastikan selamat.
“Tidak ada korban luka maupun jiwa. Semua penumpang bus selamat. Hanya kerugian material saja berupa kerusakan warung milik warga. Ini masih dihitung berapa kerugiannya, karena kerusakan bangunan warung cukup parah termasuk barang-barang juga ikut hancur. Untuk sopir dan kendaraan langsung kita amankan ke mako,” pungkasnya. (wso/gol)
Load more