Malang, tvOnenews.com - Seorang pria tua bernama D Iswanto (61), warga Jalan Tanjung Putra Yuda 6A RT 15 RW 11, Kelurahan Tanjungrejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang, diketahui telah melakukan percobaan bunuh diri dengan cara gantung diri di lantai 2 rumahnya.
"Saya mendengar suara teriakan wanita minta tolong. Setelah saya cari asal sumber suara ternyata berasal dari dalam rumah korban," kata Sukadi kepada tvOnenews.com, Selasa (25/4).
Selanjutnya, Suwadi masuk ke dalam rumah dan menuju lantai 2 di rumah korban dan melihat korban telah menggantung dengan leher terikat seutas tali.
"Saya langsung mencari sajam (celurit) dan mengajak anak korban bernana Nur Wahyudi (35) untuk membantu menyelamatkan korban dan alhamdulillah korban berhasil diselamatkan dalam kondisi leher berbekas ikatan tali serta suara mendengkur. Terus saya mendampingi korban dengan mengusap air di wajahnya hingga sadar," pungkasnya.
Takut terjadi hal-hal yang tidak diinginkan lagi, pihak RT setempat langsung menghubungi Polsekta Sukun serta Tim Medis dari PMI Kota Malang.
Terpisah, Kapolksekta Sukun Kompol Nyoto Gelar saat dikonfirmasi wartawan tvOnenews.com mengatakan, kalau selama ini korban di dalam rumah hanya ditemani istrinya dan korban barusan sembuh dari sakit stroke ringan.
"Korban sangat giat dalam segala hal khususnya untuk kepentingan warga sekitar, akan tetapi setelah sembuh dari sakit korban mengalami penurunan fisik sehingga di dalam keluarganya, korban merasa tersisihkan sehingga diduga mengalami depresi," terang Nyoto kepada tvOnenews.com, Selasa (25/4) .
"Sempat korban membawa uang senilai Rp 2.500.000, untuk diberikan ke ketua RT akan tetapi kemudian RT menanyakan untuk apa dan korban hanya diam saja lalu ketua RT tidak mau menerima dan disuruh pulang," terangnya.
Setelah ditolak pemberian uang tersebut oleh ketua RT 15 (Purwanto), korban mendatangi tukang sampah kampung (Subandi) dan menawarkan uang kembali senilai Rp 2.500.000.
"Namun Sunandi tidak mau menerima serta menanyakan untuk apa dan lagi korban hanya diam lalu disuruh pulang dengan membawa uang tersebut," pungkasnya.
Kini korban dalam perawatan di RS Mardi Waluyo di Jalan Nusa Kambangan, Kelurahan Klojen, Kota Malang. (eco/hen)
Load more