Dengan fakta-fakta yang ditemui di lapangan saat ini, di wilayah Kecamatan Tulakan, bisa dibilang 'wajar' jika Bupati Pacitan, Indrata Nur Bayuaji mengingatkan ke Dinas Kesehatan, jika instansi itu sebagai garda terdepan kesehatan masyarakat.
"Sejak awal saya sudah intruksikan agar Dinkes melakukan pencegahan sedini mungkin. Sebelum bakteri ini merebak, harusnya Dinkes sudah berada di garda terdepan dalam rangka penanggulangan penyakit yang tengah mewabah ini," kata Mas Aji, beberapa hari lalu.
Menurut Mas Aji, dinkes merupakan tenaga profesional yang bertanggungjawab dan akuntabel dalam memberikan pelayanan di bidang kesehatan masyarakat. Termasuk memfasilitasi dan memberikan sosialisasi kepada masyarakat.
"Peran dan fungsi dinkes sangatlah penting, sehingga harus ditingkatkan lagi, untuk mewujudkan kesehatan masyarakat yang semakin baik," imbuh Mas Aji.
Data kasus leptospirosis per 6 Maret 2023, klinis/total : 204+10, positif RDT : 133+10, kasus baru : 10, yang masih menjalani perawatan di RSUD dr Darsono Pacitan 10, belasan lain di Puskesmas dan rumah sakit luar kota. (asw/gol)
Load more