Cianjur, tvOnenews.com - Petugas gabungan Polsek Sindangbarang, Cianjur, Jawa Barat, menemukan jasad dua orang anak laki-laki warga Desa Jayagiri, Kecamatan Sindangbarang yang dilaporkan hilang tenggelam saat berenang di Muara Ciujung, Rabu (12/03/2025).
Kapolsek Sindangbarang Iptu Yudi Hernadi di Cianjur Rabu (12/03/2025), mengatakan petugas yang mendapat laporan langsung menuju lokasi kejadian guna melakukan pencarian dan berhasil menemukan jasad korban atasnama Rehan Febriansyah (8) tidak jauh dari lokasi pertama tenggelam.
"Jasad korban ditemukan sekitar beberapa ratus meter terbawa arus dari lokasi pertama dilaporkan hilang, jasad korban langsung dibawa ke puskesmas setempat guna pemeriksaan sebelum diserahkan ke pihak keluarga," katanya.
Pencarian dilanjutkan guna menemukan jasad korban kedua atas nama Dapa (9) yang ikut berenang bersama Rehan, petugas gabungan TNI/Polri, Retana, relawan dibantu masyarakat sekitar, disebar menyusuri tengah muara dan pinggiran hingga empat jam pencarian.
Jasad korban ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa terbawa arus sekitar 1,5 kilometer dari lokasi pertama dilaporkan hilang tenggelam, selanjutnya jasad korban diserahkan ke pihak keluarga guna dimakamkan.
"Korban diduga terbawa arus yang tiba-tiba deras sehingga terseret dan tenggelam, warga yang sempat melihat kejadian sempat melakukan pencarian namun tidak membuahkan hasil," katanya.
Seiring cuaca ekstrem yang melanda wilayah selatan Cianjur, membuat pihaknya meningkatkan patroli guna mengimbau warga menghindari bibir sungai dan pantai karena gelombang tinggi dan debit air yang secara tiba-tiba dapat meningkat tajam.
Load more