Denpasar, Bali - Kunjungan wisatawan domestik (wisdom) ke Pulau Bali, diprediksi akan melonjak seiring turunnya harga tiket pesawat di berbagai rute pada awal tahun ini, salah satunya Jakarta-Bali yang kini dibanderol paling murah sekitar Rp600 ribu.
Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata dari Dinas Pariwisata Bali, Ida Ayu Indah, yang menyatakan kunjungan wisdom ke Bali akan kembali tinggi dengan adanya penurunan tiket pesawat tersebut.
"Saya pikir seperti itu. Memang data terbaru (kunjungan wisatawan domestik) belum kami dapatkan karena baru 11 Januari penurunan tiket pesawat itu. Tetapi saya pikir itu membawa dampak positif untuk bertambahnya traveler atau pelaku perjalanan domestik ke Bali," kata Ida Ayu, saat dihubungi Rabu (18/1).
"Jika sebelumnya banyak yang berlibur atau berwisata ke luar negeri, sekarang masyarakat Indonesia dihimbau untuk berwisata di Indonesia saja," imbuhnya.
Ia menyebutkan, untuk saat ini kunjungan wisdom ke Bali di awal Januari 2023 sedang menurun bila dibandingkan Bulan Desember 2022. Karena, di Bulan Desember 2022 adalah hari libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) yang per harinya mencapai 12 hingga 16 ribu.
Namun, untuk saat ini kunjungan wisdom ke Pulau Bali sudah mencapai angka 10 hingga 12 ribu orang per hari. Dengan harga tiket pesawat yang semakin murah, wisdom yang berkunjung ke Bali diperkirakan akan mencapai 15 hingga 16 ribu per hari.
Load more