Denpasar, tvOnenews.com - Bocah SD di Denpasar Selatan, Bali menjadi korban penculikan akibat kemarahan pelaku yang sakit hati karena dipecat oleh orang tua korban.
Terdapat sebuah rekaman suara dari penculik yang mengancam dan meminta uang tebusan kepada ayah korban.
Dari rekaman tersebut diketahui, pelaku meminta uang tebusan senilai 100 juta rupiah ke orang tua korban.
Dari hasil pemeriksaan sementara, I Wayan Sudirta (29) warga asal Desa Seraya, Kabupaten Karangasem, Bali nekad menculik anak mantan bosnya lantaran sakit hati telah dipecat.
Peristiwa penculikan ini diketahui setelah ayah korban melihat CCTV sekolah karena sang anak yang tak kunjung pulang.
Dari rekaman CCTV diketahui, korban dijemput pelaku dengan sepeda motor.
Pelaku pun akhirnya berhasil ditangkap setelah polisi melacak telepon pelaku yang saat itu sedang meminta tebusan kepada orang tua korban.
Guna penyelidikan lebih lanjut, kini I Wayan mendekam di Polsek Denpasar Selatan. (ayu)