Publik China Makin Geleng-geleng Kepala, Kok Timnas Indonesia Begitu Lincah Gaet Pemain Top Eropa, Sementara Mereka...
- Kolase tvOnenews.com
"Perlu disebutkan, sebelum ini staf kepelatihan Indonesia sudah ke Inggris dan melakukan pertukaran informasi mendalam dengan Struijk, yang menunjukkan betapa pentingnya mereka baginya," tulis mereka.
Pascal Struijk sendiri saat ini sedang menikmati musim terbaiknya bersama Leeds United.
Ia telah tampil 38 kali dan mencetak 5 gol, serta berperan penting dalam kesuksesan tim mengamankan promosi ke Premier League.
Namun hingga kini, proses naturalisasi Struijk memang belum diumumkan secara resmi oleh pihak PSSI.
Meski begitu, rumor yang beredar semakin kuat dan menyebut bahwa dokumen serta komunikasi awal sudah dilakukan.
Jika semua berjalan mulus, bukan tidak mungkin Struijk akan langsung masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia di laga melawan China—yang kini sudah mulai panik lebih dulu sebelum bertanding.
Dengan Patrick Kluivert sebagai pelatih kepala dan tambahan pemain sekelas Struijk, kekuatan Indonesia jelas makin ditakuti.
Bukan cuma oleh negara-negara Asia Tenggara, tapi juga oleh raksasa-raksasa Asia seperti China. (asl)
Load more