Jakarta, tvOnenews.com - Pengamat sepak bola nasional, Harris Pardede atau akrab disapa Bung Harpa menyebut jika ada dua pemain yang tidak akan dipanggil untuk membela Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia saat ini tengah melakukan segala persiapan untuk menatap dua laga lanjutan di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Nantinya skuad Garuda bakal bertamu terlebih dahulu ke markas Australia di Stadion Allianz, Sydney pada 20 Maret 2025.
Kemudian, Jay Idzes cs bakal bertolak kembali ke Tanah Air demi menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada 25 Maret 2025.
Jelang sekitar dua minggu menghadapi Australia, para suporter tentunya masih menunggu terkait pengumuman para pemain yang secara perdana dipanggil pelatih Patrick Kluivert ke Timnas Indonesia.
Load more