tvOnenews.com - Shin Tae-yong memberikan pendapat bijak atas pertikaian di skuad Timnas Korea Selatan yang melibatkan kapten Son Heung-min dan pemain muda Lee Kang-in.
Shin Tae-yong yang pernah menjadi pelatih Timnas Korea Selatan ini ternyata memiliki pendapat sendiri soal perseteruan itu.
Alih-alih acuh dan tidak berkomentar, Shin Tae-yong justru berusaha menengahi para juniornya itu.
Menurutnya, perlu kebijaksanaan dari kedua pemain untuk menyelesaikan skandal keduanya secepatnya.
"Saya tahu keduanya, ketika keduanya kembali bertemu, Son Heung-min sebagai kakak laki-laki memeluk Lee Kang-in, dan Lee Kang-in pun harus mengakui kesalahannya pada kakak laki-lakinya, yang paling senior," kata Shin Tae-yong dilansir dari laman KBS.
Son Heung-min dan Lee Kang-in terkena skandal keributan yang membuat jari Son Heung-min mengalami retak tulang.
Hal ini berawal dari H-1 pertandingan semifinal antara Korea Selatan melawan Yordania. Sebelumnya, setiap jelang pertandingan akan ada makan malam bersama.
Namun pada saat itu, para pemain muda termasuk Lee Kang-in makan lebih cepat dan kemudian bermain tenis meja.
Merasa terganggu dan menilai seharusnya pemain muda bertindak lebih dewasa, Son Heung-min pun meminta Lee Kang-in cs untuk kembali ke ruang makan.
Entah ada angin apa, perseteruan pun tak terhindarkan dan membuat Lee Kang-in dilaporkan membuat jari Son Heung-min retak. Lee Kang-in sebenarnya telah meminta maaf melalui media sosialnya.
Shin Tae-yong menyebut sadar bahwa pemain muda perlu dibina oleh pemain senior. Sebaliknya, pemain muda pun harus mau untuk mendapatkan nasehat dari para pemain senior.
"Dengan berkata, 'Kami masih muda saat itu, jadi kami berpikir pendek'. Menurut saya pribadi, tidak ada masalah selama anda mengucapkan kalimat itu," kata Shin Tae-yong.
Skandal ini pun memperburuk kondisi Timnas Korea Selatan dimana Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) memecat Jurgen Klinsmann.
Nama Shin Tae-yong pun dilaporkan masuk dalam bursa PSSI Korea Selatan sebagai pelatih internim pengganti Jurgen Klinsmann. (hfp)
Load more