News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kabar Blunder Justin Hubner Sampai ke Inggris, Ini Reaksi Pelatih Wolves Lihat Pemainnya Debut dengan Timnas Indonesia

Performa pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner, mendapat sorotan dari para pecinta sepak bola Indonesia pada laga debutnya menghadapi Timnas Libya
Kamis, 4 Januari 2024 - 15:30 WIB
Justin Hubner
Sumber :
  • PSSI

tvOnenews.com - Performa pemain naturalisasi anyar Timnas Indonesia, Justin Hubner, mendapat sorotan dari para pecinta sepak bola Indonesia pada laga debutnya menghadapi Timnas Libya.

Dalam rangka persiapan menghadapi gelaran Piala Asia 2023, Timnas Indonesia menggelar laga uji coba menghadapi Timnas Libya pada pada Selasa (2/1/2024). 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Bermain di Mardan Sports Complex, Antalya, Turki anak asuh Shin Tae-yong harus mengakui kekalahan dari Libya.

Skuad Garuda arahan dari pelatih Shin Tae-yong harus takluk dari Libya dengan skor yang cukup mencolok yakni 4-0.

Skuad timnas Indonesia di laga eksibisi kontra Libya, Selasa (2/1/2024) Sumber : PSSI

Pada laga tersebut nama pemain yang baru saja di naturalisasi, Justin Hubner mendapatkan sorotan.

Di laga debutnya pemain kelahiran Den Bosch, Belanda itu melakukan dua blunder fatal yang membuat jebolnya gawang Timnas Indonesia.

Baru bergabung dan belum sempat ikut berlatih dengan Timnas Indonesia, Hubner ternyata langsung diturunkan oleh STY di babak kedua.

Hubner masuk bersamaan dengan sejumlah pemain seperti Marselino Ferdinan, Ramadhan Sananta dan Jordi Amat di babak kedua.

Namun sayang, Justin Hubner belum bisa menemukan chemistry dengan rekan-rekan barunya di Timnas Indonesia.

Sampai akhirnya Hubner melakukan dua blunder fatal yang menyebabkan gawang Timnas Indonesia jebol dua kali.

Sontak apa yang dilakukan oleh Justin Hubner itu pun mendapat sorotan dari penggemar Timnas Indonesia.

Banyak dari penggemar Timnas yang kecewa dengan performa Hubner tetapi tak sedikit juga yang memakluminya.


Pemain timnas Indonesia, Justin Hubner Sumber : PSSI

Pasalnya kita tahu kalau Hubner baru saja bergabung dengan Timnas Indonesia setelah sebelumnya ia harus membela Wolverhampton U-21.

Bahkan Hubner belum sempat berlatih bersama dengan reka-rekan satu timnya di Timnas Indonesia sejak bergabung.

Maka banyak yang memaklumi performa dari Hubner yang dinilai belum beradaptasi dengan taktik dari Shin Tae-yong di laga tersebut.

Bukan hanya di Indonesia, ternyata blunder yang dilakukan oleh Hubner ternyata sampai ke Inggris.

Dikbarakan kalau pelatih Wolves U-21, Jamie Collins mengetahui blunder yang dilakukan oleh Hubner di Timnas Indonesia.

Meski begitu, Jamie tetap memberikan dukungan untuk Hubner dan yakin kalau anak asuhnya itu memilki masa depan cerah di dunia sepakbola.

Kepada salah satu media Inggris, Mirror, Jamie Collins bahakan membandingkan performa Hubner yang hampir debut dengan Wolves di Premier League beberapa waktu yang lalu.

"Merupakan pengalaman yang luar biasa bagi anak-anak untuk pergi membela negaranya, jika dia bermain bagus dan ada tempat yang bisa diambil, maka dia telah menunjukkan kesediaannya untuk melakukan itu," ungkap Collins.

"Dia Hampir mendapatkan debutnya di Premier League musim ini dan kami rasa tidak ada keraguan soal kualitas dari Hubner" tutupnya.

Nama Hubner sendiri muncul dalam daftar para pemain Liga Inggris yang akan pergi membela negara mereka di gelaran Piala Asia dan Afrika yang dirilis oleh Sky Soprts.

Timnas Indonesia sendiri akan kembali melakoni laga uji coba menhdapi Libya di Antalya, Turki, Jumat (5/1/2024). 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam laga ini, perhitungan FIFA akan diterapkan mengingat Libya mendaftarkan ini sebagai laga uji coba meski di luar agenda FIFA Matchday. 

Untuk itu, pertaruhan poin pun akan terjadi di laga ini. Dimana Indonesia bisa kehilangan poin jika akhirnya kalah dari Libya. (hfp/akg)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 resmi dirilis. Skuad Garuda membuka laga di SUGBK, hadapi Kamboja hingga big match melawan Vietnam.
Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Pelatih Thailand Anthony Hudson mengaku lebih nyaman berada di Grup B Piala AFF 2026 dan lega terhindar dari Timnas Indonesia meski tetap waspada lawan.
Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks buka suara soal kegagalan Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026, akui sakitnya mimpi pupus namun siap bangkit di Piala Asia 2027.
Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

China U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2026 usai menyingkirkan Uzbekistan lewat drama adu penalti di Jeddah dan akan menantang Vietnam di semifinal
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Kepolisian Jepang ungkap dugaan penyebab Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari konglomerat tanah air Henry Pribadi meninggal dunia. Ternyata Rylan terlilit tali...
Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kepolisian Jepang ungkap kronologi meninggalnya Rylan Henry Pribadi, cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi. Ternyata Rylan alami kecelakaan saat ski..
Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Keluarga konglomerat Henry Pribadi tengah berduka. Sang cucu Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang. Ini profil Henry Pribadi..
Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X down Jumat malam bikin ribuan pengguna mengeluh tak bisa login. Keluhan soal X error dan Twitter down langsung trending di media sosial.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 18 Januari 2026 untuk aries, taurus, gemini, cancer, leo, virgo lengkap peluang rezeki dan angka hoki paling update!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT