Pesan Haru Ernando Ari setelah Gagal Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF U-23: Terima Kasih Semuanya…
- Instagram Ernando Ari
tvOnenews.com - Timnas Indonesia harus puas finish sebagai runner up Piala AFF U-23 2023 setelah tumbang atas Vietnam lewat adu penalti. Kiper Ernando Ari menulis pesan haru di akun Instagram pribadinya usai mendapat gempuran netizen atau warganet di sosial media.
Timnas Indonesia melaju ke babak final setelah mempermalukan tim tuan rumah Thailand dengan skor meyakinkan 1-3. Padahal sebelumnya di fase grup, Ernando Ari dan kawan-kawan sempat terseok-seok.
Bagaimana tidak, di laga perdana mereka dikalahkan oleh Malaysia dengan skor 2-1. Pada pertandingan berikutnya, Garuda Muda kesulitan menekuk Timor Leste yang biasanya terjadi pesta gol.
Laga lawan Timor Leste berakhir 1-0. Skor tipis ini membuat Timnas Indonesia hanya bisa berharap-harap cemas menanti jatah tiket runner up terbaik.
Beruntung hasil di laga di grup lain membuat Ernando Ari dan kawan-kawan lolos ke babak semifinal. Timnas Indonesia mau tidak mau harus berhadapan dengan tim tuan rumah.
Tidak sedikit pihak yang meragukan skuad Shin Tae-yong. Mereka diprediksi akan menyerah di kaki Gajah Putih muda. Apalagi Timnas Indonesia kali ini tampil tanpa pemain-pemain terbaiknya.
Namun tak disangka, mereka justru bisa membombardir pertahanan lawan dan mencuri dua gol terlebih dahulu di awal-awal babak pertama. Timnas Indonesia bahkan memaksa bek Thailand melakukan bunuh diri untuk gol ketiga mereka.
Indonesia melaju ke final. Kali ini mereka harus berhadapan dengan musuh terberat selama era Shin Tae-yong. Benar saja, pertandingan berlangsung keras sejak peluit kick off ditiup.
Hujan kartu kuning pun membanjiri laga ini. Shin Tae-yong yang berada di tepi lapangan pun tak luput dari kartu kuning wasit. Namun bukan tanpa alasan pelatih asal Korea Selatan itu melakukan protes keras.
Pemain Vietnam berkali-kali melakukan tindakan brutal yang seolah-olah luput dari pengelihatan wasit. Belum lagi keputusan offside Jeam Kelly Sroyer yang berada jauh dari pemain terakhir lawan. Banyak lagi keputusan wasit Hiroki Kasahara asal Jepang yang merugikan Indonesia.
Load more