Rafael Leao, Simbol AC Milan yang Tetap Setia di Tengah Godaan Besar
- AC Milan
Jakarta, tvOnenews.com - Kerap dikabarkan bakal angkat kaki dari San Siro seiring penampilan yang naik turun, Rafael Leao justru menyatakan komitmennya untuk terus berjuang bersama AC Milan.
Setelah menghabiskan enam musim bersama AC Milan, kini Rafael Leao tak ubahnya ikon bagi Rossoneri.
Nama penyerang asal Portugal itu telah identik dengan AC Milan di era modern, dan hubungan emosional antara keduanya tampak kian menguat.
Bagi manajemen AC Milan, Leao adalah aset berharga, bukan hanya di atas lapangan tetapi juga secara komersial.
Kehadirannya menjadi daya tarik yang meningkatkan pemasukan klub, seiring strategi bisnis yang tengah digencarkan.
Di sisi teknis, Leao tetap menjadi penyerang sayap yang memukau. Bahkan, dalam kondisi terbaiknya, ia berhasil masuk ke jajaran pemain elite dunia.
Hal ini ditegaskan oleh pelatih Sergio Conceicao yang menyebut Leao sebagai pemain luar biasa, meski terkadang tampil tidak konsisten.
Musim ini memang bukan yang termudah bagi sang pemain. Meski kerap jadi sorotan, ia tetap mencatatkan 25 kontribusi gol bagi Milan — sebuah pencapaian yang menunjukkan pentingnya peran Leao.
Meski dianggap sebagai pemain vital, hingga kini belum ada pembicaraan baru soal perpanjangan kontrak.
Walau masih memiliki masa bakti hingga 2028, banyaknya tim peminat terhadap Leao membuat sang pemain berpotensi hengkang pada bursa transfer mendatang.
- AC Milan Official
Menurut laporan Calciomercato.com, manajemen klub merasa tenang dan menganggap situasi Leao sepenuhnya terkendali.
Sinyal yang disampaikan manajemen AC Milan cukup jelas — mereka tidak melihat urgensi membahas kontrak baru, kecuali menyangkut kemungkinan transfer keluar.
Artinya, manajemen AC Milan yakin Rafael Leao tak akan mengkhianati Rossoneri, sehingga belum perlu memberikan perpanjangan kontrak sebelum kontrak saat ini berakhir.
Nama Leao sejatinya bukan tidak tersentuh dalam starting XI AC Milan.
Baik Stefano Pioli maupun Paulo Fonseca telah menunjukkan bahwa sang pemain harus tetap membuktikan diri untuk mendapat tempat utama.
Langkah itu dilakukan untuk menjaga kompetisi sehat di internal tim serta membantu Leao terus berada dalam performa terbaik.
Load more