News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Cuci Gudang Juventus di Bursa Transfer: Soule Gabung Tim Rival, Huijsen Merapat ke Liga Inggris

Juventus mulai sibuk merombak skuad mereka pada bursa transfer musim panas ini, klub Liga Italia tersebut siap melepas dua pemain jelang kompetisi bergulir.
Sabtu, 27 Juli 2024 - 22:59 WIB
Cuci Gudang Juventus di Bursa Transfer: Lepas Soule ke AS Roma, Huijsen Merapat ke Bournemouth
Sumber :
  • Juventus Official

Jakarta, tvOnenews.com - Juventus mulai sibuk merombak skuad pada bursa transfer musim panas ini, klub Liga Italia tersebut siap melepas Matias Soule ke AS Roma serta menerima tawaran Bournemouth untuk Dean Huijsen.

Dilansir dari The Athletic, Dean Huijsen bakal menyeberang ke tanah Inggris untuk menuju Bournemouth setelah Juventus menyepakati nilai transfer sebesar 15 juta euro.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Bek kelahiran Belanda tersebut bakal melanjutkan kariernya karier bersama Bournemouth selama lima musim dalam kontrak barunya nanti.

tvonenews

Huijsen tampaknya masih belum layak untuk menembus tim senior Si Nyonya Tua, mengingat usianya masih sangat belia, yakni 19 tahun.

Pada musim lalu, sang bek menghabiskan masa pinjaman di AS Roma dan kini dia ditinggalkan di Turin ketika skuad Juventus berangkat ke Jerman untuk tur pramusim.

Dengan kesepakatan tercapai, Dean Huijsen tinggal datang ke Inggris untuk menjalani tes medis dan kemudian menandatangani kontrak secara resmi dengan Bournemouth.

Tak hanya melepas Huijsen ke Bournemouth, Juventus juga merelakan kepergian Matias Soule untuk merapat ke klub rival, AS Roma.

Bukan sebagai pinjaman seperti Huijsen, melainkan secara permanen.

Matias Soule juga menghabiskan masa pinjaman sepanjang musim lalu bersama Frosinone.  Dia tampil cukup impresif dengan berhasil mencetak 11 gol plus 3 assists dari 36 giornata.

Meski tampil cukup mengesankan, Soule rupanya masih belum dipercaya Thiago Motta memperkuat Juventus. Alhasil, Juventus memutuskan menjual pemain asal Argentina ini.

Di antara klub yang mengantri mendapatkan Soule, sang pemain memilih AS Roma sebagai tujuan barunya.

Bak gayung bersambut, Roma juga butuh sosok Soule untuk memperkuat lini serangan skuat Daniele De Rossi.

Menurut laporan, AS Roma sepakat untuk menebus Matias Soule dengan biaya transfer sebesar 26 juta euro plus bonus 4 juta euro.

Ada pun Juventus masih bisa tersenyum lebar, karena mereka masih akan mendapatkan komisi 10 persen seandainya Roma menjual Soule ke klub lain.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Usai lepas dua pemain mudanya tersebut, Juventus bakal kembali fokus untuk belanja pemain.

Beberapa pemain saat ini masih terus diburu, seperti Karim Adeyemi, Toon Koopmeiners dan Jean-Clair Todibo. (sub)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -
background

Pekan ke-16

Waktu yang ditampilkan adalah WIB
Kamis, 15 Januari 2026
logo Napoli
NAP
00:30
PAR
logo Parma
logo Inter
INT
02:45
LEC
logo Lecce
Jumat, 16 Januari 2026
logo Verona
VER
00:30
BOL
logo Bologna
logo Como
COM
02:45
MIL
logo AC Milan

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT