News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Punya Hubungan Khusus dengan Petinggi MU, Xavi Hernandez Merapat ke Old Trafford?

Manchester United kembali memulai proses pencarian pelatih kepala baru setelah resmi memecat Ruben Amorim. Di tengah situasi tersebut, nama Xavi Hernandez mencuat setelah secara terbuka menyatakan ketertarikannya untuk melatih di Liga Inggris.
Rabu, 7 Januari 2026 - 00:15 WIB
Pelatih Spanyol, Xavi Hernandez
Sumber :
  • fcbarcelona.com

Jakarta, tvOnenews.com - Manchester United kembali memulai proses pencarian pelatih kepala baru setelah resmi memecat Ruben Amorim. Di tengah situasi tersebut, nama Xavi Hernandez mencuat setelah secara terbuka menyatakan ketertarikannya untuk melatih di Liga Inggris.

Manchester United mengonfirmasi pemecatan Amorim pada Senin, kurang dari 24 jam setelah hasil imbang 1-1 yang mengecewakan melawan Leeds United.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Meski hasil tersebut menjadi sorotan, komentar Amorim usai laga yang mengkritik sejumlah anggota dewan karena dinilai tidak fokus pada tanggung jawab mereka disebut menjadi pemicu terakhir keputusannya diberhentikan.

Sementara itu, Xavi memiliki hubungan dekat dengan CEO Manchester United, Omar Berrada. Keduanya pernah bekerja di Barcelona sebelum Berrada meninggalkan Camp Nou pada 2011. Hubungan tersebut membuka peluang bagi keduanya untuk kembali bersatu, kali ini di Inggris.

Xavi sendiri telah menyatakan kesiapan untuk mengambil peran baru di masa depan. Dalam wawancara dengan The Athletic tahun lalu, pelatih asal Spanyol itu mengaku tertarik melatih di Liga Primer Inggris.

“Tentu saja ada. Saya belum tahu di mana. Saya tidak terburu-buru, tetapi saya menginginkan proyek yang bagus. Sebuah proyek di mana Anda memiliki waktu empat tahun untuk bekerja dan membangun tim. Saya ingin sekali bekerja di Liga Primer karena saya menyukai gairah di sana,” ujar Xavi.

Ia juga menambahkan bahwa melatih tim nasional menjadi opsi menarik baginya. “Ketika saya bermimpi menjadi pelatih, saya bermimpi terlibat dalam Piala Dunia atau EURO,” tambahnya.

Sebelumnya, Xavi sempat masuk dalam radar Manchester United saat Erik ten Hag dipecat pada Oktober 2024. Kala itu, dilaporkan bahwa Omar Berrada memimpin delegasi beranggotakan empat orang ke Barcelona untuk melakukan pembicaraan langsung dengan Xavi terkait kemungkinan melatih di Old Trafford.

Lebih dari setahun berselang, situasi Manchester United dinilai tidak jauh berbeda. Dengan kembali kosongnya posisi pelatih kepala, Berrada disebut berpeluang melanjutkan komunikasi yang sempat tertunda. Jika Xavi masih memiliki ambisi melatih klub papan atas Inggris, Manchester United disebut siap menunjukkan minat serius.

Xavi memulai karier kepelatihannya bersama Al Sadd di Qatar sebelum kembali ke Barcelona pada November 2021 untuk menangani tim utama. Selama masa kepemimpinannya, Xavi sukses membawa Barcelona meraih gelar La Liga dan Piala Super Spanyol pada musim 2022/2023.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Namun, pada musim berikutnya, Barcelona gagal meraih trofi, sementara hubungan Xavi dengan manajemen klub kian memanas. Kondisi tersebut membuat legenda timnas Spanyol dan pemenang Piala Dunia 2010 itu memutuskan meninggalkan Camp Nou pada musim panas 2024.

Sejak hengkang dari Barcelona, Xavi belum kembali ke dunia kepelatihan dan kini masih menunggu proyek yang dinilainya tepat untuk langkah selanjutnya dalam kariernya.(lgn)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT