News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Federico Barba Berpotensi Tinggalkan Persib Bandung, Bojan Hodak Diprediksi Rombak Lini Belakang

Isu hengkangnya Federico Barba dari Persib Bandung ke Eropa mulai menguat dan memicu kekhawatiran akan menurunnya kekuatan lini pertahanan Maung Bandung. (20/1)
Selasa, 20 Januari 2026 - 11:20 WIB
Bojan Hodak dan Federico Barba
Sumber :
  • tvOnenews.com - Dwi R Belva

tvOnenews.com - Federico Barba tengah menjadi perhatian publik setelah muncul kabar bahwa ia berpotensi meninggalkan Persib Bandung pada putaran kedua Super League 2025/2026.

Bek asing Maung Bandung tersebut dirumorkan akan kembali ke Eropa, menyusul pemberitaan sejumlah media Italia yang mengaitkannya dengan Pescara, klub yang kini berada di papan bawah Serie B musim 2025/2026.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Isu tersebut cukup mengejutkan mengingat Barba baru bergabung dengan Persib pada awal musim Super League 2025/2026.

Manajemen Persib sendiri sebenarnya telah mengikat pemain asal Italia itu dengan kontrak berdurasi dua tahun, yakni satu musim bermain di Super League dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Bek Persib Bandung Federico Barba
Bek Persib Bandung Federico Barba
Sumber :
  • ILeague

Kabar yang beredar menyebutkan bahwa rencana kepulangan Federico Barba ke Eropa dipicu oleh persoalan keluarga, meski detailnya belum diketahui secara pasti.

Di bawah arahan pelatih Bojan Hodak, Federico Barba tampil solid dan langsung menjadi pilar penting di lini belakang Persib Bandung. Dari 12 penampilannya di Super League, ia mampu mencetak tiga gol.

Kontribusinya juga terasa di ajang ACL 2 atau AFC Champions League Two, di mana ia mencatatkan lima penampilan dan menyumbangkan satu assist.

Potensi kepergian Barba pun menimbulkan kekhawatiran akan menurunnya kekuatan Persib Bandung, khususnya di sektor pertahanan.

Pengamat sepak bola, Coach Riphan, menilai bahwa lini belakang Persib kerap tampil kurang maksimal saat Federico Barba tidak berada di lapangan.

Lantas, apa yang akan dilakukan Persib Bandung jika Barba benar-benar hengkang?

Secara logis, Persib Bandung harus segera mencari pemain pengganti. Namun, menurut Coach Riphan, hal tersebut bukan perkara mudah.

Ia menilai Persib memiliki rekam jejak yang kurang baik dalam mencari pengganti pemain dengan kualitas tinggi, terlebih ketika proses rekrutmen dilakukan di tengah musim yang relatif lebih sulit.

"Agak susah memang, apalagi di pertengahan musim, itukan susah nyari pemain di pertengahan musim agak susah," ujar Coach Riphan, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Bola Bung Binder.

Karena sulitnya menemukan bek dengan kualitas setara Federico Barba dalam waktu singkat, Coach Riphan memprediksi Bojan Hodak akan mengambil langkah lain, yakni melakukan perubahan signifikan pada sistem pertahanan Persib Bandung.

"Pada akhirnya aku akan mempercayakan kepada Bojan sih, mungkin dia akan menciptakan sistem yang jika Barba pergi ya sistem tanpa Barba itu, kayaknya," ucap Coach Riphan.

"Akhirnya diubah, pasti akan diubah dalam pertandingan," lanjutnya.

Langkah tersebut dinilai sebagai pilihan realistis agar pertahanan Persib Bandung tetap kompetitif di tengah ketatnya persaingan Super League dan ACL Two.

Federico Barba
Federico Barba
Sumber :
  • instagram Federico Barba

Coach Riphan juga menegaskan bahwa performa lini belakang Persib saat ini masih belum sepenuhnya solid ketika Federico Barba absen.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Oleh sebab itu, daripada hanya menunggu dan berharap mendapatkan pemain pengganti dengan level yang sama, Coach Riphan menilai akan lebih efektif jika Bojan Hodak segera menyempurnakan taktik pertahanan agar lebih kuat dan efisien.

Meski demikian, harapan besar tetap disematkan kepada Federico Barba untuk bertahan bersama Maung Bandung, setidaknya hingga kompetisi musim ini benar-benar berakhir. (ind)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat Girik hingga Letter C Tak Berlaku Mulai Februari, BPN Beri Solusi Supaya Tanah Tak Diambil Negara

Sertifikat tanah lama seperti girik hingga letter C tidak akan berlaku lagi mulai 2 Februari 2026. Terkait hal ini, Kementerian ATR/BPN memberikan solusinya.
Wapres Gibran Tinjau Pasar di Tasikmalaya, Pastikan Harga Pangan Stabil

Wapres Gibran Tinjau Pasar di Tasikmalaya, Pastikan Harga Pangan Stabil

Wakil Presiden (Wapres) RI, Gibran Rakabuming mengunjungi Pasar Cikurubuk, Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (20/01/2026).
Polda Metro Jaya Rotasi 20 Kapolsek Hingga Kasat Wilkum Jajaran, Ini Daftarnya

Polda Metro Jaya Rotasi 20 Kapolsek Hingga Kasat Wilkum Jajaran, Ini Daftarnya

Kapolda Metro Jaya, Irjen Asep Edi Suheri melakukan rotasi dan mutasi, Kapolsek hingga Kasat jajaran di wilayah hukum Polda Metro Jaya. Tercatat sebanyak 20 Kapolsek dan 7 Kasat dilakukan rotasi jabatan.
Vinicius Junior Dicemooh Fans Sendiri, Pelatih Real Madrid Pasang Badan Jelang Duel Liga Champions

Vinicius Junior Dicemooh Fans Sendiri, Pelatih Real Madrid Pasang Badan Jelang Duel Liga Champions

Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa menegaskan Los Blancos tetap mengandalkan Vinicius Junior, meski sempat menjadi sasaran cemoohan suporter sendiri saat laga melawan Levante di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (17/1/2026).
SBY Dituding Terlibat Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Polda Metro Jaya Ambil Langkah Ini

SBY Dituding Terlibat Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Polda Metro Jaya Ambil Langkah Ini

Polda Metro Jaya melakukan pemeriksaan terhadap pelapor dugaan tindak pidana penyebaran berita bohong soal tudingan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang terlibat dalam kasus dugaan ijazah palsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi), Selasa (20/1/2026).
Sempat Diremehkan, Bagaimana Ronaldo dkk Sukses Bikin Al Nassr Akhiri Tren Negatif di Liga Pro Saudi 2025/2026?

Sempat Diremehkan, Bagaimana Ronaldo dkk Sukses Bikin Al Nassr Akhiri Tren Negatif di Liga Pro Saudi 2025/2026?

Lantas, bagaimana bisa Al Nassr akhirnya bisa mengakhiri tren negatif mereka pada awal tahun 2026?
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Sempat Diremehkan, Bagaimana Ronaldo dkk Sukses Bikin Al Nassr Akhiri Tren Negatif di Liga Pro Saudi 2025/2026?

Sempat Diremehkan, Bagaimana Ronaldo dkk Sukses Bikin Al Nassr Akhiri Tren Negatif di Liga Pro Saudi 2025/2026?

Lantas, bagaimana bisa Al Nassr akhirnya bisa mengakhiri tren negatif mereka pada awal tahun 2026?
Vinicius Junior Dicemooh Fans Sendiri, Pelatih Real Madrid Pasang Badan Jelang Duel Liga Champions

Vinicius Junior Dicemooh Fans Sendiri, Pelatih Real Madrid Pasang Badan Jelang Duel Liga Champions

Pelatih Real Madrid Alvaro Arbeloa menegaskan Los Blancos tetap mengandalkan Vinicius Junior, meski sempat menjadi sasaran cemoohan suporter sendiri saat laga melawan Levante di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (17/1/2026).
SBY Dituding Terlibat Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Polda Metro Jaya Ambil Langkah Ini

SBY Dituding Terlibat Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi, Polda Metro Jaya Ambil Langkah Ini

Polda Metro Jaya melakukan pemeriksaan terhadap pelapor dugaan tindak pidana penyebaran berita bohong soal tudingan Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang terlibat dalam kasus dugaan ijazah palsu Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi), Selasa (20/1/2026).
4 Calon Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Ditemui Pelatih John Herdman Setibanya di Eropa, Nomor 1 Berpeluang Main untuk Belgia

4 Calon Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Ditemui Pelatih John Herdman Setibanya di Eropa, Nomor 1 Berpeluang Main untuk Belgia

Pelatih John Herdman bisa mulai temui diaspora yang berkarier di Eropa ini jika Timnas Indonesia kembali melanjutkan naturalisasi pemain keturunan untuk Garuda.
Digosipkan telah Menikah Tertutup, Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting Kompak Cuma Bisa Ngakak: Gue sampai Keder

Digosipkan telah Menikah Tertutup, Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting Kompak Cuma Bisa Ngakak: Gue sampai Keder

Ruben Onsu dan Ayu Ting Ting buka suara menjawab isu dari konten memperlihatkan keduanya diduga telah menikah tertutup yang semakin merebak di media sosial.
Chelsea Pasang Harga Rp2,8 Triliun untuk Enzo Fernandez, PSG dan Real Madrid Saling Sikut

Chelsea Pasang Harga Rp2,8 Triliun untuk Enzo Fernandez, PSG dan Real Madrid Saling Sikut

Real Madrid dan PSG akan saling sikut dalam berebut tanda tangan bintang Chelsea Enzo Fernandez yang kabarnya ingin keluar dari Stamford Bridge musim depan.
Tebet Macet Parah Pagi ini, Ada Truk Pasir Nabrak Pembatas Jalan

Tebet Macet Parah Pagi ini, Ada Truk Pasir Nabrak Pembatas Jalan

Situasi lalu lintas di area Tebet, Jakarta Selatan, terpantau macet total sejak pukul 07.00 WIB, Selasa (20/1/2026). Disinyalir kemacetan yang terjadi akibat..
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT