News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Manajemen Persib Sebut Laga Lawan Persija Bak Lebaran Bobotoh, 26 Ribu Tiket Ludes Terjual

Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, mengungkapkan rasa syukur atas animo masif yang datang dari para pendukung Maung Bandung
Kamis, 8 Januari 2026 - 19:22 WIB
Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan
Sumber :
  • tvOnenews.com - Dwi R Belva

Jakarta, tvOnenews.com - Deputi CEO PT Persib Bandung Bermartabat, Adhitia Putra Herawan, mengungkapkan rasa syukur atas animo masif yang datang dari para pendukung Maung Bandung. Ia menyebut laga kontra Persija Jakarta bukan sekadar pertandingan biasa, melainkan perayaan besar bagi Bobotoh.

Laga bertajuk El Clasico Indonesia antara Persib Bandung melawan Persija Jakarta akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1/2025).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Pertama-tama kami mengucapkan terima kasih atas animo yang begitu besar,” kata Adhitia Putra Herawan. 

“Seperti yang tadi disampaikan oleh Pak Wagub juga bahwa pertandingan menghadapi Persija ini kan hajatan dan lebarannya bobotoh," lanjut Adhitia.

Adhitia menegaskan bahwa kehadiran Bobotoh secara langsung di stadion memberikan dampak signifikan bagi performa tim di lapangan. Stadion yang penuh diyakini mampu menjadi energi tambahan untuk mendorong kemenangan Persib.

“Kehadiran bobotoh di Stadion Penuh itu menjadi tenaga tambahan,” ujarnya. 

“Dan membuktikan bahwa ini juga bisa memberikan semangat lebih bagi tim untuk bisa memenangkan pertandingan," katanya.

Namun di tengah euforia tersebut, manajemen Persib tetap menekankan pentingnya keamanan dan ketertiban. Adhitia mengimbau seluruh penonton agar mematuhi aturan yang berlaku demi keselamatan bersama.

“Jadi kami sangat berterima kasih, bersyukur juga,” ucapnya. 

“Dan juga mengimbau tetap jaga keamanan, tetap jaga keselamatan bersama dan tetap ikuti aturan," ucapnya.

Terkait jumlah penonton, Adhitia mengungkapkan bahwa penjualan tiket telah mengikuti kesepakatan dengan pihak kepolisian. Angka tersebut ditetapkan demi menjaga kondusivitas pertandingan.

“Sesuai dengan kesepakatan kepolisian, kita sudah menjual di angka 26 ribu tiket,” katanya. 

Jumlah ini dianggap ideal untuk memastikan pengawasan berjalan optimal. Untuk mengantisipasi potensi gangguan, Persib melakukan koordinasi intensif dengan berbagai pihak. 

Komunikasi dilakukan dengan komunitas suporter, aparat kepolisian, hingga penambahan personel steward di stadion. Diharapkan, semua elemen bisa membantu membuat laga berjalan dengan lancar.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Kita secara intensif komunikasi terus dengan komunitas juga, dengan teman teman tobias, dengan kepolisian juga,” ujar Adhitia. 

“Kita juga menambah personal steward lebih banyak," lanjutnya.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT