"Di pertemuan tersebut, para steward memberikan pernyataan secara tertulis di atas materai yang isinya menolak segala dugaan pelecehan verbal terhadap saudari S," kata Andang.
Setelah hasil pencarian fakta tersebut, Persib menyimpulkan bahwa pernyataan korban bertolak belakang dengan pernyataan steward yang bertugas pada pertandingan tersebut.
Untuk itu, Persib menganjurkan kedua belah pihak untuk melaporkan pada pihak yang berwajib guna diproses secara hukum.
Imbas kejadian dugaan pelecehan tersebut, sejumlah oknum melakukan penyerangan pada steward setelah pertandingan Persib Vs Persija pada Senin (23/9/2024).
Mewakili Persib, Andang pun meminta maaf pada seluruh penonton yang hadir yang sudah tertib dan tidak melakukan tindakan kekerasan serta ada PSSI dan PT LIB.
"Secara khusus, Persib memberikan apresiasi setinggi-tingginya untuk petugas Steward dan Bobotoh yang telah terluka karena melewati dan mengamankan situasi saat insiden terjadi setelah pertandingan Persib lawan Persija tersebut," kata Andang.
Mengingat kericuhan tersebut sudah masuk kriminalitas, maka Persib menyerahkan pada pihak berwajib atas pelaku kericuhan serta aktor di balik layar kericuhan tersebut.
Load more