Denny Landzaat Mudik ke Maluku, Tegas Ucapkan Soal Ini Pakai Bahasa Indonesia
- Tangkapan Layar TikTok
Jakarta, tvOnenews.com - Asisten pelatih Timnas Indonesia, Denny Landzaat mudik ke Maluku selama jeda melatih Skuad Garuda.
Tak hanya menemui sanak saudaranya, Denny Landzaat turut menggunakan Bahasa Indonesia untuk menyapa keluarganya.
Hal tersebut terekam dalam akun TikTok Bram Wirajaya yang diunggah pada Kamis (3/4/2025).
"Ketika legenda sepak bola dunia Denny Landzaat yang saat ini menjabat sebagai Asisten Pelatih Timnas Indonesia pulang ke kampung halamannya di Pulau Buru Maluku dan berinteraksi dengan Keluarga menggunakan bahasa Indonesia dialek khas Maluku," kata Bram.
Dalam video yang diunggah tersebut, Denny Landzaat menggunakan Bahasa Indonesia dengan lantang.
Meski sesekali menggunakan bahasa Inggris, dia seringkali meminta bantuan untuk menerjemahkan ke Bahasa Indonesia demi bisa berkomunikasi dengan sanak saudaranya.
Di video berdurasi dua menit 24 detik tersebut Denny berterima kasih karena telah menyambutnya di kampung halaman.
"Terima kasih semua orang banyak-banyak datang kesini, terima kasih sudah membuat pesta untuk menyambut kedatangan saya kesini, terima kasih keluarga," kata Denny disambut tepuk tangan.
"Ini acara keluarga, acara makan-makan, bangun tenda, bagus-bagus, terima kasih banyak," kata Denny Landzaat.
Denny Landzaat merupakan asisten pelatih Timnas Indonesia yang ditunjuk untuk mendampingi Patrick Kluivert sejak awaal 2025 lalu.
Dia pun menjadi satu-satunya staf kepelatihan Timnas Indonesia yang memiliki keturunan Indonesia dari banyaknya rombongan Belanda.
Pada debutnya, Denny Landzaat berkontribusi atas pencapaian terbaik Timnas Indonesia meraih posisi 124 FIFA Ranking sejak Desember 2009 silam.
Timnas Indonesia berhasil meraih tiga poin dari dua laga selama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan satu kali kalah dari Australia dan kemenangan atas Bahrain. (hfp)
Load more