Jakarta, tvOnenews.com - Media Vietnam memberi reaksi kebahagiaan karena tim asuhan Kim Sang-sik seakan mendapatkan kabar bahagia jelang Piala AFF 2024, turnamen yang akan mempertemukan mereka dengan Timnas Indonesia.
Skuad Garuda kini sedang bersiap untuk pagelaran Piala AFF 2024 yang akan dimulai pada akhir pekan ini.
Laga pertama untuk Timnas Indonesia sendiri adalah pada pekan depan dengan menghadapi Myanmar pada Senin (9/12/2024) malam WIB mendatang.
Shin Tae-yong membawa tim yang berisikan mayoritas pemain di bawah usia 22 tahun, hanya Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan yang berusia di atasnya.
Di Grup B, Shin Tae-yong dan anak-anak asuhnya juga akan menghadapi Vietnam, yang akan menjadi lawan pada 15 Desember 2024.
The Golden Stars tampak mempersiapkan diri dengan serius untuk turnamen ini, dengan mempercepat proses naturalisasi Nguyen Xuan Son, pemain asal Brasil dengan nama asli Rafaelson.
Load more