tvOnenews.com - FIFA secara resmi menunjuk Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U 17 2023 setelah menggantikan Peru karena ketidaksiapan Piala Dunia U 17 infrastruktur yang dimiliki.
Sesuai dengan pengumuman dari FIFA ada 24 tim yang lolos ke babak putaran final Piala Dunia U 17 yang rencananya akan digelar sejak tanggal 10 November sampai 2 Desember 2023.
Sejumlah negara besar seperti Brazil, Inggris, Prancis hingga Jerman dipastikan akan berlaga di ajang Piala Dunia U 17 2023.
Selain itu negara kuat Asia ikut serta di ajang ini, seperti Jepang yang menjadi tim terakhir yang memastikan lolos ke babak putaran final Piala Dunia U 17 2023.
Selain Indonesia, perwakilan Asia dalam ajang kali ini adalah Iran, Jepang, Korea Selatan, dan Uzbekistan.
Sebanyak empat tim yakni Iran, Jepang, Korea Selatan, dan Uzbekistan merupakan semifinalis Piala Asia U-17.
Load more