LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Dok. acara jamuan makan bertajuk Yours Truly Sarawak di Aloft Hotel, Kuala Lumpur, Malaysia.
Sumber :
  • Istimewa

Tidak Hanya Anita Sarawak

INGAT Anita Sarawak? Penyanyi terkemuka Malaysia era 70-an ini, populer di Asia, meraih banyak piringan emas, dan mendapat gelar Asian Entertainment Establishment.

Rabu, 19 Juli 2023 - 10:09 WIB

tvOnenews.com - INGAT Anita Sarawak? Penyanyi terkemuka Malaysia era 70-an ini, populer di Asia, meraih banyak piringan emas, dan mendapat gelar Asian Entertainment Establishment.
 
Populeritas Anita, yang dilahirkan di Singapura, 23 Maret 1952, mengantarkannya sebagai penyanyi yang dikontrak selama 20 tahun oleh Caesar Palace, Las Vegas, Amerika Serikat. Ini rekor terlama artis yang dikontrak manajemen hotel tempat kasino tersebut.
 
Di Indonesia, nama Anita dikenal luas setelah menyanyikan lagu-lagu populer Indonesia, di antaranya Tragedi Buah Apel karya musisi Indonesia, Ithinx. Lagu ini juga dinyanyikan Gito Rollies pada 80-an. Anita menikah dengan penyanyi Broery Marantika, yang pindah ke agama Islam, mengubah namanya menjadi Broery Abdullah. Namun perkawinan ini tidak bertahan lama, mereka bercerai. Broery kembali ke agamanya semula.
 
Anita tidak lahir di Sarawak, melainkan Singapura. Nama Sarawak di belakang nama Anita berasal dari kakeknya Dollah Sarawak, aktor film hitam-putih Malaysia. Dollah memiliki anak perempuan bernama Siput Sarawak, penyanyi legendaris Malaysia. Bakat bernyanyi dan nama Sarawak menurun pada anaknya, yakni Anita Sarawak.
 
Dalam acara jamuan makan bertajuk Yours Truly Sarawak di Aloft Hotel, Kuala Lumpur pekan lalu, saya terkenang Anita Sarawak. Sayang, tidak banyak informasi mutakhir tentang penyanyi yang kini berusia 71 tahun itu.
 
Anita salah  seorang tokoh yang mempopulerkan nama Sarawak wilayah Malaysia di Pulau Kalimantan, berbatasan darat langsung dengan Provinsi Kalimantan Timur, Barat, dan Utara. Sarawak juga berbatasan darat dengan negara Brunei Darussalam, dan negeri Sabah (Malaysia). 

Dok. acara jamuan makan bertajuk Yours Truly Sarawak di Aloft Hotel, Kuala Lumpur, Malaysia.

Sarawak saat ini berpenduduk sekitar 2,7 juta dengan Ibu kotanya Kuching. Negeri Utara Kalimantan ini, memiliki banyak potensi wisata alam, di antaranya sejumlah hutan taman nasional yang terpelihara. Periode Januari-Juni 2023, Sarawak mencatat kunjungan sekitar 1,9 juta wisatawan. Jumlah ini sampai akhir tahun, diprediksi mencapai tiga juta wisatawan.
 
Banyak objek wisata yang menarik dikunjungi di sini, yang menyukai petualangan hutan alam, melihat keragaman flora-fauna, pegunungan, pantai, juga sejarah. Beberapa hutan taman nasional dipelihara keasliannya, termasuk yang populer adalah Taman Nasional Gunung Mulu, yang dinyatakan UNESCO sebagai salah satu situs warisan dunia pada tahun 2000.

Taman Nasional Gunung Mulu sekitar 52.864 hektar, terbesar di Sarawak. Gunung Mulu, nama taman ini, puncaknya setinggi 2.376 m di atas permukaan laut, menjadi tempat utama tujuan wisatawan.

Baca Juga :

Di sini, dapat dilihat keindahan pegunungan kapur berbentuk menara-menara, yang terkikis air menjadi. Ini mengingatkan pengunjung pada manara peri di Cappodacia, Turki. Juga ada ngarai dalam, sungai liar, gua-gua panjang dan berkelok-kelok. Pemandangan taman ini dramatis dan spektakuler. 

Menurut UNESCO, panjang gua-gua di bawah pegunungan berbatu tersebut memecahkan rekor dunia. Gua-gua ini juga mengungkap sejarah geologis selama lebih dari 1,5 juta tahun. Wisatawan dapat mengambil objek foto dramatis menara-menara gunung kapur.
 
Dalam catatan UNESCO, kawasan taman nasional ini memiliki sekitar 3.500 spesies tanaman vaskular. Spesies palemnya sangat kaya, tercatat 109 spesies dalam dua puluh jenis. Tidak hanya itu, lebih dari 280 jenis kupu-kupu, 70 jenis katak, dan 55 spesies reptil, dan sekitar 458 spesies atau subspesies semut yang berbeda. 
 
Sarawak sangat peduli pelastarian alam. Selain Taman Nasional Gunung Mulu, ada Taman Nasional Batang Ai, Taman Nasional Tanjung Datu, Taman Nasional Talang Satang, Taman Nasional Gunung Gading, juga Taman Nasional Similajau. Taman nasional tersebut memiliki berbagai keunikan flora dan fauna. Pelancong pun dapat menyaksikan kelucuan orangutan yang terlatih di Semenggoh, tidak jauh dari ibu kota Kuching.

Di Taman Nasional Batang Ai ada danau seluas 24 kilometer persegi. Danau ini juga berfungsi sebagai pembangkit listrik. Selain itu, ada rumah tradisional dari Suku Iban dan habitat orangutan. Di tepi danau, ada penginapan dengan fasilitas mewah.

Halaman Selanjutnya :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
KPK Buka Peluang Tetapkan Perusahaan Tambang Malut Masuk Pusaran Korupsi AGK sebagai Tersangka Korporasi

KPK Buka Peluang Tetapkan Perusahaan Tambang Malut Masuk Pusaran Korupsi AGK sebagai Tersangka Korporasi

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) membuka peluang menetapkan para perusahaan tambang yang diduga terlibat dalam pusaran korupsi eks Gubernur Maluku Utara (Malut), Abdul Ghani Kasuba (AGK) sebagai tersangka. Salah satunya, Komisaris Utama PT Mineral Trobos, David Glen Oei.
Eks Ketua MK Minta Hakim Tak Diintervensi soal Praperadilan Tom Lembong

Eks Ketua MK Minta Hakim Tak Diintervensi soal Praperadilan Tom Lembong

Eks Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan menyoroti persidangan praperadilan penetapan tersangka Tom Lembong di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).
Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski menang melawan Arab Saudi, Bung Towel tetap pada pendiriannya bahwa Shin Tae-yong harus mundur sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. 
Dua Kelompok Warga Bentrok di Jakarta Timur, Saling Serang Gunakan Senjata Tajam dan Bambu

Dua Kelompok Warga Bentrok di Jakarta Timur, Saling Serang Gunakan Senjata Tajam dan Bambu

Jakarta, tvOnenews.com — Bentrokan antar kelompok warga terjadi di Jalan I Gusti Ngurah Rai yang tak jauh dari kawasan perlintasan Kereta Api Stasiun Buaran, Jakarta Timur pada Kamis (21/11/2024) malam.
Jose Mourinho Tertarik Boyong Ronaldo ke Fenerbahce di Bursa Transfer Januari

Jose Mourinho Tertarik Boyong Ronaldo ke Fenerbahce di Bursa Transfer Januari

Pelatih Fenerbahce, Jose Mourinho, dilaporkan tertarik untuk membawa Cristiano Ronaldo pada bursa transfer Januari 2025.
Lirik Lagu Maulana Ya Maulana, Dinyanyikan Nissa Sabyan yang Punya Makna Mendalam Tentang Sebuah Doa dan Harapan

Lirik Lagu Maulana Ya Maulana, Dinyanyikan Nissa Sabyan yang Punya Makna Mendalam Tentang Sebuah Doa dan Harapan

Nissa Sabyan bersama dengan band Sabyan Gambus, pernah merilis lagu yang bertajuk 'Maulana Ya Maulana'. Seperti apa liriknya? Simak dalam artikel berikut ini.
Trending
Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski Menang dari Arab Saudi, Bung Towel Tetap Minta Shin Tae-yong Mundur

Meski menang melawan Arab Saudi, Bung Towel tetap pada pendiriannya bahwa Shin Tae-yong harus mundur sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia. 
Dua Kelompok Warga Bentrok di Jakarta Timur, Saling Serang Gunakan Senjata Tajam dan Bambu

Dua Kelompok Warga Bentrok di Jakarta Timur, Saling Serang Gunakan Senjata Tajam dan Bambu

Jakarta, tvOnenews.com — Bentrokan antar kelompok warga terjadi di Jalan I Gusti Ngurah Rai yang tak jauh dari kawasan perlintasan Kereta Api Stasiun Buaran, Jakarta Timur pada Kamis (21/11/2024) malam.
Eks Ketua MK Minta Hakim Tak Diintervensi soal Praperadilan Tom Lembong

Eks Ketua MK Minta Hakim Tak Diintervensi soal Praperadilan Tom Lembong

Eks Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Hamdan menyoroti persidangan praperadilan penetapan tersangka Tom Lembong di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (PN Jaksel).
FIFA Pastikan Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 Usai Hancurkan Arab Saudi di Stadion GBK, Asalkan...

FIFA Pastikan Timnas Indonesia Bisa Lolos Langsung ke Piala Dunia 2026 Usai Hancurkan Arab Saudi di Stadion GBK, Asalkan...

FIFA pastikan Timnas Indonesia bisa lolos langsung ke Piala Dunia 2026 usai melibas Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), asalkan lakukan ini..
Jika Tak Hafal Ad Dhuha dan Asy Syams, Baca Surat ini saat shalat Dhuha agar Rezeki Moncer Kata Ustaz Adi Hidayat

Jika Tak Hafal Ad Dhuha dan Asy Syams, Baca Surat ini saat shalat Dhuha agar Rezeki Moncer Kata Ustaz Adi Hidayat

Ustaz Adi Hidayat (UAH) menyoroti perihal bacaan surat pendek terbaik saat menunaikan shalat Dhuha diketahui banyak orang, yakni Surat Ad Dhuha dan Asy Syams.
AFC Bikin Rugi Lagi usai Kemenangan Timnas Indonesia Dirampok, Kali Ini Giliran China Merasa Dicurangi Wasit Saat Lawan Jepang hingga Lapor ke FIFA

AFC Bikin Rugi Lagi usai Kemenangan Timnas Indonesia Dirampok, Kali Ini Giliran China Merasa Dicurangi Wasit Saat Lawan Jepang hingga Lapor ke FIFA

AFC lagi-lagi menunjuk wasit yang merugikan sebuah tim hingga dilaporkan ke FIFA pada pertandingan China kontra Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Respons Menohok Media Vietnam Melihat Timnas Indonesia jadi Raja Baru Sepak Bola Asia Tenggara, Katanya Anak Asuh Shin Tae-yong ...

Respons Menohok Media Vietnam Melihat Timnas Indonesia jadi Raja Baru Sepak Bola Asia Tenggara, Katanya Anak Asuh Shin Tae-yong ...

Media Vietnam memberikan respons yang tak terduga soal timnas Indonesia semakin mengukuhkan label "Raja Baru Sepak Bola Asia Tenggara" usai kalahkan Arab Saudi.
Selengkapnya
Viral