Tak hanya itu, pengunjung yang naik ke atas candi juga harus mengenakan alas kaki khusus yang telah disediakan.
"Tidak boleh pakai sepatu biasa karena itu mengikis batuan, jadi memang disediakan alas kaki untuk naik ke atas," tutur Basuki, Selasa (14/6/2022).
Pemerintah menilai semua kebijakan tersebut merupakan cara yang dilakukan untuk konservasi terhadap situs bersejarah tersebut.
Sebelumnya, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana pemberlakuan kenaikan harga tiket Candi Borobudur ditunda selama satu tahun sambil menunggu evaluasi terkait pengelolaan Candi Borobudur sedang dilakukan saat ini.
Kendati demikian, Luhut menegaskan usulan kenaikan harga tiket naik ke area stupa Candi Borobudur sudah melewati kajian, termasuk membandingkan dengan negara lain. (syf/mii)
Load more