News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Wamenaker Noel Kecam Kriminalisasi PT Duta Palma terhadap Pegawai yang Bongkar Penahanan Ijazah

Wamenaker mengkritik keras praktik kriminalisasi yang dilakukan PT Duta Palma terhadap mantan karyawannya, Hebi Tarnando yang melaporkan penahanan ijazah..
Senin, 14 Juli 2025 - 17:25 WIB
Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (14/7/2025),
Sumber :
  • Rika Pangesti/tvOnenews.com

Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer mengkritik keras praktik kriminalisasi yang dilakukan PT Duta Palma terhadap mantan karyawannya, Hebi Tarnando, yang melaporkan penahanan ijazah oleh perusahaan.

Dalam keterangannya di sela-sela mendampingi Hebi di Polres Metro Jakarta Selatan, Noel menyebut tindakan perusahaan tersebut sebagai 'preseden buruk' yang dapat merusak kepercayaan pekerja terhadap perlindungan hukum.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Adapun, Hebi dipecat pada 30 Mei 2025 usai melaporkan praktik penahanan ijazah melalui aplikasi “Buruh Tanya Wamen” milik Kemenaker.

Setelah adanya laporan tersebut, Wamenaker melakukan sidak ke PT Duta Palma. Awalnya Duta Palma tampak kooperatif.

Namun belakangan, perusahaan itu justru melaporkan balik Hebi atas dugaan pencemaran nama baik dan pelanggaran UU ITE.

“Pekerja yang memperjuangkan haknya malah dilaporkan. Ini tidak bisa dibiarkan,” ujar Noel di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (14/7/2025),

Noel menegaskan bahwa penahanan ijazah dan pengenaan penalti merupakan tindakan kriminal yang tidak dapat ditoleransi.

Ia memperingatkan pelaku usaha untuk tidak mengkriminalisasi pekerja yang menyuarakan haknya.

“Ini perintah Presiden Prabowo. Kami di Kemenaker akan mendampingi pekerja seperti Hebi sampai tuntas, termasuk memeriksa apakah PHK-nya sesuai prosedur,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Hebi turut mengungkapkan bahwa surat PHK diterimanya pada 16 Mei 2025, namun hak-haknya, termasuk gaji bulan Mei, belum dibayarkan.

Laporan balik dari PT Duta Palma juga baru diterimanya pada pekan lalu, dengan pemanggilan ke polisi pada hari ini.

Noel menegaskan Kemenaker akan berkoordinasi dengan kepolisian untuk mencegah praktik serupa terjadi di masa depan, termasuk di industri lain seperti media.

“Kami tidak ingin ada ‘Hebi-Hebi’ lain. Negara harus hadir melindungi pekerja dari kriminalisasi,” pungkas Noel. (rpi/muu)

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

tvonenews

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT