Rombongan yang Diutus Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus Tiba di Roma, Bawa Surat Pribadi Prabowo untuk Vatikan
- Instagram @windrasanur
Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menunjukkan sikap hormat dan duka mendalam atas wafatnya Pemimpin Tertinggi Umat Katolik, Paus Fransiskus, dengan mengirimkan sejumlah tokoh penting sebagai delegasi resmi RI ke Vatikan.
Prosesi pemakaman Paus Fransiskus dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (26/4/2025) di Lapangan Santo Petrus, Roma, Italia.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi, saat dihubungi media pada Jumat (25/4/2025), menyampaikan bahwa seluruh utusan Presiden telah diberangkatkan sejak malam sebelumnya dan dipastikan sudah tiba di Roma.
“Berdasarkan informasi tadi malam semua sudah berangkat dan berdasarkan perhitungan waktu, beliau-beliau sudah sampai di Roma,” ujar Prasetyo.
Yang menarik, delegasi ini tak hanya hadir sebagai bentuk duka cita, tetapi juga membawa pesan langsung dari Presiden Prabowo Subianto untuk pemerintah Vatikan.
“Berkenaan dengan titipan atau pesan khusus, memang utusan yang berangkat membawa surat pribadi dari Bapak Presiden Prabowo Subianto kepada pemerintah Vatikan,” jelas Prasetyo.
“Tentu pesan khusus secara spesifik ya tidak ada selain sekali lagi pemerintah dan seluruh rakyat Indonesia, tidak hanya umat Katolik tentu merasa sangat kehilangan dengan wafatnya Paus Fransiskus,” sambung dia.
Presiden Prabowo berharap nilai-nilai kemanusiaan yang diwariskan Paus Fransiskus dapat terus dijaga dan dilanjutkan oleh seluruh umat manusia, bukan hanya umat Katolik.
“Dan berharap semangat yang selama ini disampaikan oleh Paus Fransiskus baik kepada umat Katolik maupun umat manusia di dunia, itu kita bisa teruskan, keberpihakan kepada yang lemah, kepada yang miskin, pembelaan kepada yang tertindas, nilai-nilai itulah adalah nilai-nilai kemanusiaan yang ditinggalkan Paus Fransiskus dan wajib kita teruskan,” tegasnya.
Sebelumnya, Prasetyo juga mengungkapkan bahwa Presiden ke-7 RI, Joko Widodo, ditunjuk langsung oleh Prabowo sebagai perwakilan utama bangsa dalam prosesi pemakaman tersebut.
“Di antara tokoh-tokoh yang diutus oleh Bapak Presiden Prabowo mewakili bangsa dan negara Indonesia adalah yang pertama Presiden ke-7 Bapak Joko Widodo,” ungkap Prasetyo pada Rabu (23/4/2025).
Selain Jokowi, delegasi Indonesia juga terdiri dari Wakil Menteri Keuangan Tommy Djiwandono, Menteri HAM Natalius Pigai serta Mantan Menteri ESDM Ignasius Jonan. (agr/nsi)
Load more