Jakarta, tvOnenews.com - Kendaraan truk vs mobil listrik mengalami kecelakaan di Tol Ring Road, Cengkareng, Jakarta Barat, Sabtu (29/3/2025) malam.
Kecelakaan itu mengakibatkan korban tewas.
Hal itu diungkapkan Kepala Unit Pengaturan Penjagaan Pengawalan dan Patroli (Kanit Turjawali) Satlantas Polres Metro Jakarta Barat AKP Karta.
"Betul ada korban tewas. TKP di dalam tol," kata AKP Karta saat dikonfirmasi di lokasi.
Petugas kepolisian serta petugas lainnya kini masih memeriksa TKP dan saksi serta mengurus evakuasi korban menuju rumah sakit.
"Petugas kami masih mengurus di TKP. Mohon waktu. Jika sudah penanganan, akan diinfokan," ujar AKP Karta.
Load more